Tips Sukses Memasak Cumi Tanpa Alot

Selasa 29 Oct 2024 - 12:31 WIB
Reporter : Hesti
Editor : Gus Munir

OKU EKSPRES - Bagi Anda yang mencintai kuliner seafood, olahan cumi pasti menjadi salah satu favorit. Cumi dapat diolah menjadi berbagai hidangan lezat, mulai dari dibakar, ditumis, digoreng, hingga direbus dalam kuah.

Meskipun tampak sederhana, memasak cumi memerlukan teknik yang tepat; jika tidak, cumi bisa menjadi alot dan rasanya tidak semaksimal seharusnya.

Jika Anda sering mengalami masalah dengan cumi yang alot saat dimasak, jangan khawatir! Berikut adalah beberapa tips untuk memasak cumi agar tetap empuk dan lezat:

Tips Memasak Cumi Agar Tidak Alot:

1. Perhatikan Durasi Memasak

Kunci utama untuk memasak cumi agar tidak alot terletak pada durasinya. Cumi sebaiknya tidak dimasak terlalu lama. Umumnya, cukup masak cumi selama 2-3 menit.

BACA JUGA:3 Keuntungan Buka Tabungan BRI Simpedes Usaha Buat Para Pengusaha Mikro

BACA JUGA:Diberdayakan BRI, Bisnis Klaster Petani Salak Ini Melejit!

Jika Anda ingin memasaknya lebih lama, misalnya untuk mengembalikan tekstur cumi yang alot, Anda bisa memasaknya selama 30 hingga 60 menit. Untuk cumi yang digoreng, jangan lebih dari 5 menit agar tetap empuk.

2. Marinasi Sebelum Memasak

Marinasi cumi dengan air perasan jeruk lemon atau jeruk nipis sebelum memasak juga sangat efektif. Asam dari jeruk membantu mengurangi aroma amis dan memecah tekstur kenyal pada cumi. Lumuri cumi dengan air perasan tersebut selama 20-30 menit. Anda juga bisa menggunakan kiwi sebagai alternatif.

3. Suhu Ruangan Sebelum Memasak

Setelah dimarinasi, pastikan cumi sudah berada pada suhu kamar sebelum dimasak. Jika Anda langsung memasak cumi yang baru diambil dari kulkas, kematangannya bisa tidak merata dan berpotensi membuatnya alot.

Biarkan cumi di suhu ruangan sejenak, tetapi pastikan untuk mengeringkannya dengan tisu agar tidak terlalu basah.

BACA JUGA:Transaksi Melalui BRImo Makin Mudah dan Aman dengan Fitur QRIS Transfer

Kategori :