OKU EKSPRES - MD Pictures secara resmi menjalin kemitraan dengan studio EST N8 untuk distribusi internasional film horor terbaru berjudul Perewangan, yang akan tayang di Indonesia pada 24 Oktober 2024.
EST N8 merupakan produsen film asal Thailand yang dibentuk oleh EST Studios dan N8. EST Studios, yang didirikan pada tahun 2022 oleh Jaeson Ma dan Eric Tu, mewakili konten Asia dalam berbagai genre dan berupaya mencari 15 proyek setiap tahunnya untuk dibiayai dan diproduksi.
Jaeson Ma, selaku Kepala EST Studios, sangat bersemangat menambahkan Perewangan ke dalam daftar konten Asia tahun ini.
Jaeson Ma menyatakan bahwa kolaborasi dengan MD Pictures mencerminkan komitmen mereka untuk menghadirkan cerita-cerita inovatif.
BACA JUGA:Sombong! Pemain China Nilai Kualitas Pemain Indonesia di Bawah Mereka
BACA JUGA:Tips Memasak Nasi Kuning dengan Rice Cooker dengan Hasil Sempurna
"Kerjasama ini menunjukkan dedikasi kami untuk menyuguhkan narasi yang menarik perhatian pasar global. Dengan dukungan MD dan Awi Suryadi, proyek ini menjadi semakin istimewa. Kami tidak sabar untuk mempersembahkan film ini kepada para penonton," ungkap Jaeson dalam keterangan resmi baru-baru ini.
Sutradara Awi Suryadi, yang sebelumnya sukses dengan film KKN di Desa Penari, film terlaris di Indonesia sepanjang masa, menggarap Perewangan.
Film ini dibintangi oleh Davina Karamoy, Restu Triandy (dikenal sebagai Andy/Rif), dan Shanty.
Perewangan akan mengajak penonton menyelami kisah mencekam tentang Maya dan keluarganya yang diteror oleh kekuatan supranatural.
BACA JUGA:Cara Efektif Mengecilkan Pori-Pori Wajah Agar Tidak Menimbukkan Jerawat
BACA JUGA:Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Wajah Tampil Glowing Tanpa Produk Skincare
Terinspirasi oleh thread viral di X, film ini mengungkapkan ritual kuno dan perjanjian dengan roh jahat demi meraih kesuksesan.
Film ini menghadirkan horor yang tidak hanya menakutkan, tetapi juga membangkitkan rasa ingin tahu tentang sisi gelap kehidupan sehari-hari. (*)
BACA JUGA:4 Tips Memasak Capcay Seperti Chef Restoran