8 Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak yang Ampuh dan Mudah

Senin 12 Aug 2024 - 21:29 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Eris Munandar

OKU EKSPRES - Memiliki rambut yang lebat dan sehat adalah impian banyak orang, namun tidak semua orang dapat mencapainya. 

Banyak yang menghadapi masalah kebotakan dan mencari cara untuk menumbuhkan rambut. Berikut adalah beberapa metode alami yang bisa dicoba untuk mengatasi kebotakan:

Minyak Kemiri

Oleskan minyak kemiri pada area rambut yang botak. Minyak ini aman untuk digunakan oleh semua usia. Jika tidak ingin menghaluskan kemiri sendiri, Anda bisa membeli minyak kemiri yang sudah jadi.

Lidah Buaya

Lidah buaya dikenal memiliki manfaat luar biasa untuk rambut. Oleskan gel lidah buaya pada kulit kepala, biarkan selama satu jam, lalu bilas dengan air bersih. 

BACA JUGA:Tips Cara Efektif Mengurangi Rasa Lapar Ala Ade Rai

BACA JUGA:Dampak Kesehatan Tidur dengan Kipas Angin yang Perlu Anda Ketahui

Anda juga bisa menggunakan gel lidah buaya yang sudah diproduksi dan mengaplikasikannya sebelum tidur, kemudian bilas keesokan harinya.

Masker Telur dan Minyak Zaitun

Campurkan satu butir telur dengan satu sendok makan minyak zaitun. Oleskan campuran ini ke rambut dari pangkal hingga ujung. 

Setelah itu, bilas dengan sampo. Masker ini memanfaatkan bahan alami untuk merawat rambut.

Teh Hijau

Selain untuk diminum, teh hijau juga berguna untuk membilas rambut. Rebus tiga kantong teh hijau dan gunakan air rebusannya untuk membilas rambut. 

BACA JUGA:10 Manfaat Mandi Malam yang Jarang Diketahui

Kategori :