Tingkatkan Pelayanan Pengunjung, Siapkan Duta Sapa

Kamis 08 Aug 2024 - 21:18 WIB
Reporter : Hadi
Editor : Gus Munir

MUARADUA - Dalam upaya meningkatkan pelayanan dan informasi kepada pengunjung, Unit Pelayanan Teknis (UPT) Puskesmas Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan, kini telah menyiapkan Duta Sapa di depan gedung Puskesmas.

Kepala UPT Puskesmas Muaradua, Ely Susanti, S.ST., M.Kes, mengungkapkan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk menyambut dan memberikan informasi yang dibutuhkan oleh pengunjung.

“Dengan adanya Duta Sapa, kami berharap pengunjung tidak akan merasa bingung. Sesampainya di Puskesmas, mereka akan langsung disambut dan diarahkan untuk mendapatkan pelayanan yang maksimal. Petugas juga akan siap memberikan bantuan di layanan Satu Pintu Terpadu,” jelas Ely pada Kamis, 8 Agustus 2024.

Ely menambahkan bahwa tugas Duta Sapa adalah untuk menyambut dan memberikan informasi kepada pengunjung yang memerlukan pelayanan kesehatan.

BACA JUGA:Bentuk Tim Terpadu, Bakal Lakukan Inspeksi ke Penangkaran Burung Walet

BACA JUGA:Desak Jaksa Usut Dugaan Pungli di Sekolah

“Mereka akan menyambut tamu sesuai jadwal mereka, meskipun tidak berdiri sepanjang waktu. Ada waktu istirahat, namun mereka akan segera menyambut saat ada tamu datang,” tambahnya.

Dengan adanya Duta Sapa, Puskesmas Muaradua berharap dapat terus melakukan perbaikan dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga Kecamatan Muaradua.

“Kami berharap kehadiran Duta Sapa ini dapat membawa perubahan positif dalam pelayanan dan memastikan petugas memberikan layanan ekstra kepada pengunjung,” pungkas Ely.

Dengan cara ini, setiap pengunjung Puskesmas Muaradua akan lebih mudah dalam mencari informasi, dan kualitas pelayanan akan semakin baik. (*)

BACA JUGA:Pikul Lumpia

BACA JUGA:Sinergi Pemerintah dan Pelaku Usaha Sawit Tingkatkan Produktivitas dan Kesejahteraan

Kategori :

Terkait

Senin 25 Nov 2024 - 21:23 WIB

Terjunkan 478 Personel Pengamanan

Minggu 24 Nov 2024 - 22:17 WIB

Beberapa Komoditas Alami Penurunan Harga