Pengunjung Keluhkan Harga Menu

Sabtu 13 Apr 2024 - 21:45 WIB
Reporter : Eris Munandar
Editor : Gus Munir

BATURAJA - Sebuah kiriman video oleh netizen mengeluhkan harga yang harus dibayarkannya saat nongkrong di sebuah cafe yang terletak di jl A Yani, Taman Kota Baturaja, Kecamatan Baturaja Timur, OKU, Rabu, 10 April 2024.

Dia menunjukan nota harga yang diterima dan menceritakan bahwa saat hari itu hanya ada cafe yang ada di video tersebut yang buka. 

"Hari ini aku persis nian nongkrong di cafe ini, karno di Baturaja tutup galo. Aku nih bawa suhu aku dari Pekan Baru," ucapnya dalam video.

Nah, lanjutnya, "Kamu nak tahu dak nongkrong di taman ini abis berapo, sembilan puluh ribu wong empat, minumnyo soda gembira 25 ribu, beng-beng 25 ribu, kopi susu 15 ribu, green tea 25 ribu," tuturnya.

BACA JUGA:Momen Rekatkan Tali Persaudaraan

BACA JUGA:Wisatawan Padati Gua Putri Saat Libur Lebaran

Dia juga menunjukan posisi lokasi cafe yang dikunjunginya tersebut. "Ujinyo kalau ditanya jualan di sini ada pajak uji dio," tambahnya.

Namun saat ditanyakan siapa penagih pajak tersebut, nama dan dinas itu, pria itu memilih tidak untuk menjawab. 

"Mentang-mentang kami pakek plat BM nak di mahalkenyo, coba dinas terkait mano yang mengurusi ini," tanya pengirim video atas nama @mlaldebaran. (*)

BACA JUGA:Beri Bantuan dan Bakal Bangun Kembali Lewat Bedah Rumah

BACA JUGA:Zeni

Kategori :