MUARADUA - Kepolisian Resor (Polres) OKU Selatan menggelar Apel Pergeseran Pasukan sebagai bagian dari pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pemilu Tahun 2024 di wilayah Kabupaten OKU Selatan, pada hari Minggu, 11 Februari 2024.
Apel ini diadakan di halaman Polres, dan Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK MH memimpin kegiatan tersebut.
Dalam apel tersebut, Kapolres melepas 328 personil yang akan disebar ke 1.352 TPS, dibantu oleh 30 personil TNI, 30 anggota Pol-PP, dan 30 personel dari Polda Sumsel.
Kapolres AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK MH menyampaikan bahwa keberhasilan pengamanan Pemilu sangat bergantung pada dukungan dari semua pihak.
BACA JUGA:Terdapat 3.789 Daftar Pemilih Tambahan
BACA JUGA:Isu Korupsi Pembelian Pesawat Bekas Diduga Berita Bohong
Listiyono menekankan netralitas dalam pelaksanaan tugas Pengamanan Pemilu (PAM) dan mengingatkan bahwa tugas Polri, TNI, dan Pol-PP adalah untuk melakukan pengamanan tempat, orang, kegiatan, dan barang, serta mengatasi indikasi kriminalitas.
"Saya yakin rekan-rekan sudah profesional dalam melakukan PAM ini nanti, dan jika ada hal yang dapat mengganggu aktivitas Pemilu, segera dikomunikasikan," ungkap Kapolres AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK MH.
Bupati OKU Selatan, Popo Ali Martopo BComm, mengapresiasi kerja keras Polres OKU Selatan dalam menjalankan tugas pengamanan.
"Semua lengkap dari dukungan Polri dan TNI. Mudah-mudahan tugas dapat dilaksanakan dengan baik. Kita percaya diri dengan adanya koordinasi yang baik, maka akan menghasilkan yang baik," ujarnya.
BACA JUGA:Rumah Pembunuh Satu Keluarga di Kaltim Diratakan
BACA JUGA:Presiden Hongaria Mengundurkan Diri
Terkait dengan tugas keamanan, Bupati juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan petugas selama bertugas agar pelaksanaan Pemilu berjalan dengan sehat, selamat, dan lancar. (*)
BACA JUGA:Distribusi Logistik Dijaga Ketat Polisi Bersenjata Lengkap
BACA JUGA:Masa Tenang Bawaslu OKU Tertibkan APK Bandel