Resep Kue Kering Lidah Kucing Coklat Renyah dengan Rasa Manis Gurih

Kamis 13 Mar 2025 - 14:21 WIB
Reporter : Hesti
Editor : Gus Munir

Cara Membuat:

Campurkan butter, margarin, dan gula halus ke dalam wadah. Kocok dengan mixer berkecepatan sedang hingga adonan sedikit mengembang.

Tambahkan putih telur secara perlahan, kemudian mixer kembali selama sekitar 5 menit hingga adonan tercampur rata.

Masukkan tepung terigu, coklat bubuk, dan tepung maizena, lalu aduk menggunakan mixer hingga adonan menjadi lembut dan homogen.

Setelah adonan siap, masukkan ke dalam plastik segitiga untuk memudahkan proses pencetakan.

Siapkan loyang khusus lidah kucing yang telah diolesi margarin agar tidak lengket. 

BACA JUGA:Manfaat Susu Cair UHT Full Cream untuk Kesehatan

BACA JUGA:9 Manfaat Susu Bubuk untuk Kesehatan Keluarga Anda

Cetak adonan memanjang di atas loyang, kemudian taburi potongan kacang almond di atasnya.

Panggang dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya pada suhu 150°C selama 30–40 menit hingga matang dan berwarna keemasan.

Setelah matang, keluarkan dari oven dan biarkan dingin sejenak.

Simpan kue lidah kucing coklat dalam stoples kedap udara agar tetap renyah lebih lama.

BACA JUGA:Nata de Coco, Kudapan Kenyal yang Menyegarkan dan Kaya Manfaat

BACA JUGA:Manfaat dan Batasan Konsumsi Gula Pasir untuk Kesehatan

Lidah kucing coklat siap dinikmati sebagai camilan lezat atau hidangan spesial untuk tamu. Selamat mencoba!

Kategori :