OKU EKSPRES - Telur menjadi salah satu bahan makanan andalan bagi anak kos. Harganya yang terjangkau serta kandungan nutrisinya yang baik menjadikannya pilihan tepat untuk menu sahur.
Dengan telur, kita bisa mengolah berbagai hidangan lezat dan praktis, cocok bagi anak rantau yang ingin tetap hemat namun tetap mendapatkan asupan gizi yang cukup selama menjalani ibadah puasa.
6 Resep Menu Sahur Anak Kos Berbahan Telur
Berikut beberapa resep berbahan dasar telur yang mudah dibuat dan cepat disajikan:
1. Martabak Mie
Menu ini menjadi favorit banyak anak kos karena cara pembuatannya yang sederhana.
BACA JUGA:Rahasia Bibir Lembap Saat Puasa, 4 Lip Balm Terbaik untuk Cegah Kering dan Pecah-Pecah
BACA JUGA:4 Resep Minuman & Kudapan Berbuka dengan Nata de Coco yang Menyegarkan
2 butir telur
1 bungkus mi instan
2 siung bawang merah
1 siung bawang putih
Cabai rawit secukupnya
Garam dan minyak secukupnya
Air untuk merebus mie