OKU EKSPRES - Garam memang penting bagi tubuh untuk menjaga keseimbangan cairan, meskipun konsumsinya harus tetap dijaga agar tidak berlebihan.
Kandungan Zat Gizi dalam Garam
Menurut Angka Kecukupan Gizi (AKG), orang dewasa membutuhkan sekitar 500 mg natrium setiap hari, yang bisa diperoleh dari garam meja yang digunakan sebagai penyedap masakan.
Garam mengandung sejumlah mineral penting selain natrium, seperti kalsium, zat besi, magnesium, kalium, seng, tembaga, dan mangan. Garam laut juga mengandung selenium dan fluoride dalam jumlah kecil.
Sementara itu, garam beryodium mengandung sekitar 45 mikrogram yodium per gramnya, yang penting untuk kesehatan tiroid.
BACA JUGA:10 Manfaat Ikan Gabus untuk Kesehatan yang Tak Boleh Dilewatkan
BACA JUGA:Manfaat Menakjubkan dari Tebu untuk Kesehatan Tubuh
Manfaat Garam untuk Kesehatan
Berikut adalah beberapa manfaat garam bagi tubuh jika dikonsumsi dengan tepat:
1.Menjaga Keseimbangan Elektrolit
Garam membantu menjaga keseimbangan elektrolit dalam tubuh. Elektrolit adalah komponen yang larut dalam cairan tubuh dan memainkan peran penting dalam fungsi saraf, otot, dan organ lainnya.
Garam membantu mengatur jumlah air di dalam dan sekitar sel tubuh, yang penting untuk menjaga keseimbangan elektrolit.
2.Meringankan Gejala Fibrosis Kistik
Pada penderita fibrosis kistik, tubuh bisa kehilangan banyak natrium melalui keringat berlebihan, terutama saat berolahraga atau terkena cuaca panas. Mengonsumsi larutan garam dapat membantu menggantikan cairan yang hilang dan meringankan gejala terkait kondisi ini.
BACA JUGA:Google Kembangkan Fitur Baru