Gerindra Akui Fahri Hamzah Jadi Menteri Perumahan di Kabinet Prabowo-Gibran
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad buka suara soal Fachri Hamzah yang dikabarkan akan menjadi Menteri Perumahan di kabinet Prabowo-Gibran 11 Oktober 2024-Photo: istimewa-Eris
JAKARTA- Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad buka suara soal Fachri Hamzah yang dikabarkan akan menjadi Menteri Perumahan di kabinet Prabowo-Gibran.
Menurut Dasco bahwa saat itu Ketua Satgas Perumahan Prabowo, Hashim Djojohadikusumo mengatakan bahwa penyebutan nama Waketum Gelora itu berkaitan dengan posisinya sebagai anggota Satgas Perumahan yang dipimpin Hashim.
"Kalau saya lihat di media-media online, itu Pak Hashim ngomong bahwa tugasnya Fahri Hamzah itu akan sangat berat di perumahan," kata Dasco, Jumat, 11 Oktober 2024.
"Karena kan memang Pak Fahri Hamzah itu anggota Satgas Perumahan yang dibentuk dalam rangka janji kampanye Pak Prabowo," sambungnya.
BACA JUGA:Disaksikan Jokowi, Menteri AHY Serahkan Sertipikat Hak Pakai
BACA JUGA:Lima Korban Pelecehan Seksual Guru Ngaji di Bekasi Mendatangi Psikolog
Sebelumnya, Ketua Satgas Perumahan, Hashim Djojohadikusumo memberikan kode bahwa Wakil Ketua DPR RI Periode 2014-2019, Fahri Hamzah, akan menjadi menteri perumahan di kabinet Presiden terpilih, Prabowo Subianto.
Hal ini disampaikan Hashim usai dirinya meluruskan soal program 3 juta rumah yang merupakan program prioritas tahunan pemerintahan Prabowo.
Sehingga dalam waktu satu periode, atau 5 tahun, Prabowo akan membangun sebanyak 15 juta rumah.
"Saya mau luruskan, bukan 3 juta (rumah). Kita mau bikin 3 juta setiap tahun, jadi 15 juta (15 juta rumah selama lima tahun). Tugasnya Pak Fahri (Fahri Hamzah) dan rekannya nanti berat," kata Hashim dalam acara Propertinomic Executive Dialogue Real Estate Indonesia (REI) di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis, 10 Oktober 2024.*
BACA JUGA:Masih Butuh 18 Ribu Kantong Darah
BACA JUGA:Diminta Turunkan Angka Kemiskinan