Turut Jaga OKU Selatan Bebas Konflik, Bupati Umrohkan 55 Orang
Bupati OKU Selatan, H Popo Ali Martopo B Commerce melepas 55 orang jamaah umroh yang dibiayai oleh Pemkab OKU Selatan di Masjid Agung Al-Muhtadin, Rabu, 11 September 2024. -Foto: Hamdal / HOS-Hamdal
OKU SELATAN - Bupati OKU Selatan, H Popo Ali Martopo B Commerce, melepas 55 warga dari berbagai latar belakang untuk menjalankan ibadah umroh yang dibiayai oleh Pemkab OKU Selatan di Masjid Agung Al-Muhtadin pada Rabu, 11 September 2024.
Dalam sambutannya, Bupati menyatakan bahwa keberangkatan umroh ini merupakan bentuk penghargaan dari Pemkab OKU Selatan kepada masyarakat dan para tokoh dari seluruh wilayah Kabupaten OKU Selatan.
Salah satu alasan pemilihan para jamaah ini adalah kontribusi mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut, sehingga Kabupaten OKU Selatan tetap aman dan kondusif.
"Ketokohan bapak dan ibu sekalian menjadi salah satu faktor penting. Dengan menjadi teladan, bapak dan ibu turut menjaga OKU Selatan sebagai daerah yang bebas dari konflik," jelasnya.
BACA JUGA:Lakukan MoU untuk Permudah Koordinasi Penanggulangan Kebakaran di Wilayah Perbatasan
BACA JUGA:Dua Rumah di Desa Simpangan Hangus Terbakar
Ia juga mengingatkan para jamaah untuk menjaga kesehatan dan kebersamaan selama menjalankan ibadah umroh.
"Perjalanan ini cukup jauh, jadi tetap jaga kesehatan dan saling membantu. Kami mendoakan agar bapak dan ibu dapat melaksanakan seluruh rukun umroh dengan lancar dan kembali ke OKU Selatan dalam keadaan sehat," tambahnya.
Selain itu, Bupati juga meminta agar para jamaah mendoakan kesejahteraan daerah dan kesehatan masyarakat selama berada di Tanah Suci.
Kabag Kesra Setda Kabupaten OKU Selatan, Ruswani, SP, menambahkan bahwa jumlah jamaah yang diberangkatkan oleh Pemkab OKU Selatan sebanyak 55 orang, terdiri dari 42 laki-laki dan 13 perempuan. (*)
BACA JUGA:AHY: Transformasional dan Orkestrasi SDM Adalah Kunci Sukses