19 Siswa Latja Diktuk Bintara ke OKU Jalani Latihan Kerja

Siswa Latja Diktuk Bintara Polri Gel 1 TA 2024 dari SPN Polda Sumsel saat tiba di Mapolres OKU pada Minggu, 2 Juni 2024 sekitar pukul 15.30 WIB. -Foto: Humas Polres OKU-Eris

BATURAJA - Sebanyak 19 siswa Latja Diktuk Bintara Polri Gel 1 TA 2024 dari SPN Polda Sumsel mendatangi Polres OKU. Mereka tiba di Mapolres OKU pada Minggu, 2 Juni 2024 sekitar pukul 15.30 WIB.

Mereka datang ke Mapolres OKU untuk menjalani latihan kerja. Pelaksanaan Latja Siswa Diktuk Bintara Polri gel 1 TA 2024 akan dilaksanakan mulai 3 Juni 2024 hingga 3 Juli 2024.

"Rencananya latihan kerja akan dilaksanakan selama satu bulan ke depan," kata Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, melalui Kasi Humas Polres OKU, Iptu Ibnu Holdon.

Para siswa-siswa ini, sambungnya, akan mengikuti pelatihan cara bertindak dan menghadapi berbagai tantangan dalam bertugas di lapangan. 

BACA JUGA:Terbakar, Warung Kelontongan Rata dengan Tanah

BACA JUGA:Jemput Bola Lakukan Pelayanan Dukcapil Korban Banjir

"Meski hanya satu bulan, namun akan memaksimalkan latihan kerja ini sehingga para siswa dapat membawa pulang ilmu-ilmu yang penting dalam bertugas kelak," harap Kasi Humas Polres OKU.

Kegiatan tersebut akan menjadi pantauan khusus oleh Bagian SDM Polres OKU setiap harinya. Kedepan para siswa dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melaksanakan latihan kerja di masing-masing bagian dan fungsi di Polres OKU.(r15)

BACA JUGA:Jawaban Cerdas

BACA JUGA:7 Kebiasaan Buruk Bikin Wajah Terlihat Lebih Tua

Tag
Share