Asri Welas Mengaku Merasa Kesepian

Asri Welas mengaku kesepian lantaran harus menjalani banyak hal seorang diri pascagugatan cerai yang dilakukannya terhadap suaminya, Galiech. -Foto: Grid.id-Dedi

OKU EKSPRES - Asri Welas secara terbuka mengakui bahwa dirinya merasa kesepian setelah memutuskan untuk menggugat cerai suaminya, Galiech, yang telah mendampinginya selama 17 tahun pernikahan.

Menurut Asri, kini ia harus menjalani banyak hal seorang diri, tanpa kehadiran pasangan. Meski demikian, ia sebenarnya berharap pernikahannya tidak harus berakhir di Pengadilan Agama Depok.

“Tidak ada orang yang ingin pernikahannya berakhir di pengadilan. Semua pasti ingin menikah sekali untuk seumur hidup,” ungkap Asri Welas, dikutip Minggu, 8 Desember 2024.

Asri juga mengungkapkan rasa sepi yang kini dirasakannya. “Dulu keputusan selalu dibuat bersama. Sekarang, semuanya harus aku putuskan sendiri,” katanya.

BACA JUGA:Banding Andre Taulany Soal Gugatan Cerai Ditolak Pengadilan

BACA JUGA:Ronaldo Raih Penghargaan Pembuat Konten Berprestasi 2024

Ia menjelaskan bahwa pernikahannya hanya berjalan lancar selama 12 tahun pertama. Namun, lima tahun terakhir, ia merasa ada perbedaan yang membuat hubungan mereka berubah.

“Mungkin dari 17 tahun pernikahan, 12 tahun kita bisa sejalan. Tapi lima tahun terakhir ada yang berubah, dan itu terasa tidak seperti biasanya,” ujarnya.

Asri juga mengungkapkan bahwa ia sempat berkonsultasi dengan psikolog untuk mencari solusi atas masalah rumah tangganya. Namun, segala upaya tersebut tidak berhasil menyelamatkan pernikahan mereka.

“Kami sudah mencoba berbagai mediasi, baik melalui psikolog keluarga maupun dengan keluarga besar. Sampai akhirnya aku merasa cukup,” tuturnya.

BACA JUGA:Sudah Berani Bidik Gelar Juara

BACA JUGA:Trik Makan Mie Instan Tanpa Takut Gemuk

Meski bercerai, Asri memastikan bahwa tidak ada perubahan dalam hubungan dengan anak-anaknya. “Komunikasi dengan anak-anak tetap aku jaga,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Asri Welas menggugat cerai Galiech pada 5 November 2024 di Pengadilan Agama Depok, sekaligus mengajukan permohonan hak asuh atas ketiga anak mereka. (*)

Tag
Share