2 Kurir Sabu 5 Kg Diciduk BNNP Sumsel

Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNN) Sumsel, memusnahkan sebanyak 4.819 gram sabu-sabu, Rabu, 27 Desember 2023-Photo ist-Eris

PALEMBANG - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNN) Sumsel, memusnahkan sebanyak 4.819 gram sabu-sabu, Rabu, 27 Desember 2023. Narkoba yang diamankan dari dua tersangka Novan Pratama dan Maruta Jaya, disebut-sebut pasokan untuk pesta tahun baru di Kota Palembang dan sekitarnya.

Sabu yang saat ini dimusnahkan, merupakan pasokan bandar ke Kota Palembang untuk digunakan pada malam tahun baru, ungkap Kepala BNNP Sumsel Brigjen Pol Djoko Prihadi, kemarin. 

Jumlah 4,8 kilo gram yang dimusnahkan, setelah disisihkan sebagian untuk kepentingan pemeriksaan laboratorium dan bukti di persidangan nanti. Sabu ini kami musnahkan dengan cara dicampur air dan deterjen, lalu diblender. Agar tidak disalahgunakan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab, jelasnya.

Untuk kedua tersangka Novan Pratama (37) dan Maruta Jaya (37), ditangkap dalam operasasi penyergapan di jalan lintas Palembang-Jambi, Km 110, Minggu, 26 November 2023, sekitar pukul 13.20 WIB. Tepatnya depan dermaga PT Hindoli, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Muba.

BACA JUGA:Harga Sembako Berangsur Turun

BACA JUGA:Ketua PGRI Muratara Soroti Seleksi PPPK, ada Apa ya?

Kedua tersangka, merupakan warga Jl Pangeran Ayin, Kenten Laut. Kedua tersangka, dijerat Pasal 114 ayat 2 UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Dengan ancaman pidana hukuman mati," tegas Djoko. 

Djoko mengungkapkan, dalam sebulan terakhir pihaknya sudah mengamankan sebanyak 37-38 kg sabu. Berasal Segitiga Emas atau Golden Triangle, Thailand, Laos dan Myanmar. Dikirim (ke Indonesia) melalui jalur perairan dan darat, ulasnya.

Masuk dari utara Sumatera ke wilayah Sumsel, melalui jalur perairan Sungsang, Banyuasin. Baru dibawa melalui jalur darat ke Kota Palembang. Menggunakan 2 unit mobil. Satu kami amankan di dekat Asrama Haji Palembang, satu lagi di wilayah Kecamatan Ilir Timur 3. Namun tanpa pengendaranya lagi, ujarnya.

Alumni Akpol 1994 itu tak menampik, permintaan narkoba diprediksi tinggi untuk persiapan pesta malam tahun baruan. Sehingga semua pintu masuk mendapat pengawalan dari petugas. Begitu ada kendaraan yang mencurigakan, langsung kami amankan, tegasnya.

BACA JUGA:Wujudkan Keamanan dan Ketertiban, 3.173 Anggota Satlinmas OKU Timur Dikukuhkan

BACA JUGA:Imbau Masyarakat Lakukan Perayaan Tahun Baru dengan Kegiatan Positif

Tersangka Novan Pratama, mengakui sabu yang dibawanyanya pesanan untuk bandar di Kota Palembang. "Kalau pemesan ini bilang, (sabu) untuk pasokan malam tahun baru, bebernya, dihadirkan dalam pemusnahan sabu kemarin.

Novan dan Maruta, bukanlah pemilik sabu hampir seberat 5 kg tesrebut. Mereka hanya orang suruhan, kurir yang ditugasan mengantarkan paket sabu. Kalau sudah sampai ke tangan pemesan, kami baru dibayar upah. Yakni Rp50 juta per orang," akunya.

Tag
Share