Samsung Galaxy S26 Apa Saja yang Berubah? Ini Bocoran Paling Lengkapnya!

Samsung -phonearena-

OKU EKSPRES.COM- Samsung kembali bikin heboh dunia gadget lewat bocoran terbaru soal Galaxy S26, dan jujur saja, semakin lama, makin terasa kalau Samsung ingin membuat lini S jadi lebih tipis, lebih kencang, dan lebih “bersih” secara desain. Dari info yang beredar, Galaxy S26 bakal hadir dengan bodi super ramping di angka 6,9 mm. Ini berarti lebih slim dibanding Galaxy S25 yang masih 7,2 mm. Tipisnya bukan sembarang tipis; Samsung sepertinya mau memberikan vibe flagship yang lebih modern dan minimalis, mirip kemewahan yang biasa kita lihat di varian Ultra.

Layarnya juga sedikit diperbesar menjadi sekitar 6,3 inci. Walau perbedaan angka terlihat kecil, peningkatan experience tetap terasa apalagi jika benar Samsung membawa kualitas panel yang mendekati model Ultra. Cocok buat pengguna yang suka tampilan luas tanpa harus memakai perangkat besar.

Bagian kameranya pun ikut di-upgrade. Samsung kabarnya tetap mempertahankan formasi tiga kamera vertikal, tapi sensornya diperbarui: kamera utama 50 MP generasi baru, plus telefoto 12 MP yang diprediksi punya performa zoom lebih stabil di kondisi minim cahaya. Kombinasi yang pas buat pecinta fotografi mobile yang ingin hasil lebih tajam tanpa drama.

Di sisi software, Galaxy S26 disebut akan menjalankan One UI 8.5 berbasis Android 16. Ini menarik, karena generasi UI baru biasanya membawa banyak fitur cerdas, mulai modal AI sampai optimasi performa yang lebih smooth.

BACA JUGA:Samsung Galaxy S26 Plus Bocoran Paling Lengkap Sejauh Ini, Fiturnya Makin Premium!

BACA JUGA:Ini Dia Bocoran Lengkap Samsung Galaxy S26 Series Desain Tipis, Fast Charging 60W, dan Teknologi AI Terbaru

Yang tak kalah menarik, Samsung dikabarkan meniadakan model “S Edge” dan menggantinya dengan Galaxy S26 Plus. Varian Plus ini konon akan membawa layar 6,7 inci, baterai 4.900 mAh, dan chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5. Sementara model standar hadir dengan Exynos 2600 atau Snapdragon tergantung region, lengkap dengan baterai 4.300 mAh dan fast charging hingga 60W. Lumayan banget untuk kelas flagship regular.

Jika bocoran ini akurat, Samsung diprediksi mengenalkan Galaxy S26 pada acara Galaxy Unpacked akhir Januari atau awal 2026. Secara keseluruhan, ini terlihat sebagai upgrade yang tidak ekstrem tapi tetap terasa signifikan, terutama di desain, kamera, dan pengalaman software yang semakin matang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan