Resep Nasi Goreng Putih Lezat Menggugah Selera

Ilustrasi nasi goreng putih yang bisa menggugah selera. -Foto: Shutterstock-Gus munir

OKU EKSPRES - Nasi goreng merupakan hidangan sederhana yang bisa dikreasikan dengan berbagai macam bumbu, isian, serta pelengkapnya. 

Bahan utamanya sangat sederhana, yaitu nasi putih. Untuk hasil yang lebih nikmat, kamu bisa menggunakan nasi sisa yang sudah didinginkan di kulkas.

Biasanya, nasi goreng menggunakan kecap manis sehingga warnanya menjadi cokelat. 

Namun, dalam budaya oriental seperti di Tiongkok, nasi goreng disajikan tanpa kecap manis, sehingga sering disebut sebagai nasi goreng putih. 

BACA JUGA:5 Manfaat Utama Minyak Jagung Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Tips Menggoreng Ikan Goreng Tepung Renyah dan Lezat Ala Chef

Hidangan ini sering dinikmati sebagai sarapan atau makan malam.

Jika kamu ingin mencoba variasi nasi goreng yang berbeda, resep nasi goreng putih berikut ini bisa menjadi pilihan yang tepat.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

Bahan dasar:

‌400 gram nasi putih yang telah didinginkan

100 gram daging ayam yang direbus dan dipotong dadu‌

2 butir telur, kocok lepas dan masak menjadi orak-arik

2 sendok makan minyak goreng untuk menumis‌

Tag
Share