Cari Solusi Jangka Pendek untuk Tekan Kemiskinan

Penjabat (Pj.) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, menekankan pentingnya data sebagai dasar dalam pengambilan kebijakan.-Photo: istimewa-Eris

PALEMBANG - Penjabat (Pj.) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, menekankan pentingnya data sebagai dasar dalam pengambilan kebijakan.

Menurutnya, informasi dan analisis data yang tersedia menjadi landasan bagi pemerintah untuk menentukan arah kebijakan yang tepat

Salah satu sumber utama data yang kami manfaatkan adalah dari Badan Pusat Statistik (BPS). Dengan menyelaraskan data yang ada, kami dapat mengevaluasi dan merumuskan kebijakan untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa, ujar Elen dalam sebuah pertemuan.

Ia juga menegaskan bahwa seluruh jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan diharapkan bisa memperkuat sinergi dengan BPS untuk memastikan pembangunan daerah berbasis data berjalan optimal.

BACA JUGA:SFC Menang Besar 5-1 Atas Persikabo

BACA JUGA:ATR/BPN Fokus Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Pengaduan

Dalam pembahasan kali ini, Elen menyoroti potensi Sumatera Selatan yang kaya sumber daya alam (SDA), namun masih menghadapi tantangan angka kemiskinan yang relatif tinggi.

Diharapkan, melalui diskusi dan kerja sama yang intensif, solusi jangka pendek, menengah, dan panjang dapat ditemukan untuk mengatasi permasalahan tersebut.

"Solusi jangka pendek dari BPS, seperti pemberian bantuan melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) kepada masyarakat miskin, menjadi opsi yang sedang kami pertimbangkan," jelasnya.

Elen juga mengungkapkan bahwa data yang diperoleh dari BPS menjadi masukan penting dalam proses pengambilan keputusan, baik untuk kebijakan jangka pendek, menengah, maupun panjang.

BACA JUGA:Tengku Dewi Ingin Umrah Untuk Tenangkan Diri

BACA JUGA:Pinkan Mambo Ungkapkan Telah Bercerai Dari Arya Khan

Ia mengapresiasi peran BPS dalam memberikan data yang akurat, dan berharap hal tersebut dapat terus berkontribusi dalam memajukan masyarakat Sumatera Selatan di masa depan.

"Kita harus bersama-sama berkolaborasi dalam pembangunan berbasis data. Mari kita bersinergi untuk menyelesaikan tantangan pembangunan daerah di Sumatera Selatan demi terciptanya kemajuan bangsa ini," tambahnya.

Tag
Share