Perketat Pengamanan Paslon dan Penyelenggara Pemilu
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni. -Foto: Humas Polres OKU-Eris
BATURAJA – Polres OKU bersama jajaran menerapkan pengamanan ketat terhadap pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, serta Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) OKU.
Kepolisian setempat akan bersedia dalam setiap kegiatan resmi maupun saat melaksanakan tugas kampanye pada Pilkada 2024.
Pengawalan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan, intimidasi, atau ancaman selama proses Pilkada berlangsung.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni menegaskan pentingnya kesiapan petugas keamanan dalam menjaga stabilitas selama rangkaian tahapan Pilkada Serentak 2024. Terutama di Kabupaten OKU yang kini sudah memasuki masa kampanye.
BACA JUGA:Nasib Kakak
BACA JUGA:Disnakertrans Siapkan 1.225 Lowongan Kerja
“Kami terus meningkatkan patroli untuk memastikan situasi tetap kondusif. Setiap tahapan Pilkada menjadi perhatian serius, dan pengamanan ketat diterapkan agar semua pihak, termasuk pasangan calon dan penyelenggara pemilu, merasa aman,” ujar AKBP Imam Zamroni.
Pengamanan ini tidak hanya mencakup kegiatan kampanye, tetapi juga seluruh aktivitas resmi yang melibatkan KPU dan Bawaslu.
Menurut Kapolres, potensi ancaman dan gangguan bisa datang dari berbagai pihak yang ingin mengganggu jalannya pemilu, sehingga perlunya pengawalan ekstra ketat.
“Kami ingin memastikan bahwa Pilkada 2024 di Kabupaten OKU berjalan dengan aman, damai, dan sejuk. Itu adalah tugas utama kami untuk menjaga keamanan dan netralitas,” tegas Kapolres.
BACA JUGA:Sebulan Sekali Sel Napi Diperiksa
BACA JUGA:Siapkan Lowongan 2.847 PPPK untuk Honorer
Selain patroli, Polres OKU juga bekerja sama dengan instansi terkait untuk memantau situasi di lapangan.
Setiap laporan yang masuk dari masyarakat terkait potensi gangguan pemilu langsung ditindaklanjuti untuk menghindari eskalasi masalah.