Tingkatkan Kesehatan dan Kesejahteraan Balita, Gelar Lomba Balita

Dinas Kesehatan Kabupaten OKU Selatan menggelar kegiatan lomba Balita digedung pendopo goes house, Selasa, 9 Juli 2024.-Foto: Hamdal Hadi/HOS-Hamdal

OKU SELATAN - Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Dinas Kesehatan mengadakan lomba Balita di Gedung Pendopo Goes House, pada hari Selasa, 9 Juli 2024. 

Lomba ini diikuti oleh 38 peserta dari setiap kecamatan dalam dua kategori usia, 6 bulan hingga 24 bulan, dan 25 bulan hingga 5 tahun.

Dalam kategori usia 6-24 bulan, juara I diraih oleh wakil dari Kecamatan Kisam Ilir, juara II oleh Kecamatan Simpang, dan juara III oleh Kecamatan Banding Agung. 

Sedangkan juara harapan I, II, dan III masing-masing diraih oleh Kecamatan Sungai Are, Runjung Agung, dan Pulau Beringin.

BACA JUGA:Jemput Bola, Rekam Hingga Cetak Pembuatan e-KTP di Lokasi

BACA JUGA:Dies Natalis Unbara ke-25 Lahirkan Banyak Prestasi

Untuk kategori usia 25 bulan-5 tahun, juara I diperoleh oleh wakil dari Kecamatan Buana Pemaca, juara II oleh Kecamatan Tiga Dihaji, dan juara III oleh Kecamatan Sungai Are. 

Sementara juara harapan I, II, dan III diraih oleh Kecamatan Runjung Agung, Mekakau Ilir, dan Buay Sandang Aji.

Kepala Dinas Kesehatan OKU Selatan, dr Meri Astuti MM bersama dengan timnya menyatakan bahwa lomba ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan balita di wilayah tersebut. 

Mereka juga siap memberikan dukungan kepada para pemenang untuk berkompetisi di tingkat Provinsi Sumsel.

BACA JUGA:Rico Pasaribu

BACA JUGA:6 Manfaat Lidah Buaya untuk Rambut

Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memastikan bahwa anak-anak di Kabupaten OKU Selatan dapat tumbuh dan berkembang dengan baik sesuai tahapan usia mereka, mendukung visi masyarakat yang sehat, mandiri, dan sejahtera.

Dr Meri Astuti juga menekankan pentingnya peran orang tua dalam mendidik dan menjaga kesehatan anak-anak mereka, serta mengunjungi posyandu secara teratur mulai dari kehamilan hingga anak mencapai usia lima tahun.

Tag
Share