Buru rekor Kemenangan Bersejarah
Lautaro Martinez siap berjuang untuk mengalahkan Atalanta demi bisa mengejar kemenangan bersejarah Inter Milan. -(Foto: reuters)-Eris
Meskipun menahan imbang 1-1 melawan AC Milan, Atalanta berharap tampil lebih baik saat bentrok dengan Inter Milan.
“Hasil tersebut (imbang dari AC Milan) akan meningkatkan kepercayaan diri kami. Kami berharap di pertandingan selanjutnya hasilnya bisa lebih baik,” ungkap pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini kepada DAZN.
Kuartet Inter Milan, Marcus Thuram, Juan Cuadrado, Francesco Acerbi, dan Stefano Sensi absen karena cedera.
Sementara kiper Yann Sommer diragukan tampil. Atalanta, tanpa masalah cedera, bisa turun dengan kekuatan terbaik mereka.
Simone Inzaghi mungkin melakukan beberapa perubahan dalam susunan timnya, dengan Benjamin Pavard dan Alessandro Bastoni kembali di lini belakang.
BACA JUGA:Dr. Richard Lee Sindir Kartika Putri Soal Wajahnya Melepuh Berharap Bukan Azab
BACA JUGA:Atiqah Perankan Sebagai Ibu di Film “Forza”
Nicolo Barella diprediksi kembali ke lini tengah, sementara Alexis Sanchez dan Marko Arnautovic bersaing menjadi pendamping Martinez di lini serang.
Prakiraan Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Audero (g); Bisseck, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Frattesi, Barella, Mkhitaryan, Dimarco; Sanchez, Martinez
Pelatih: Simone Inzaghi
Atalanta (3-4-1-2): Carnesecchi (g); Scalvini, Djimsiti, Kolasinac; Zappacosta, De Roon, Ederson, Ruggeri; Koopmeiners; Lookman, De Ketelaere
Pelatih: Gian Piero Gasperini
Stadion: Giuseppe Meazza
BACA JUGA:Kesalahan Penggunaan Maskara Dapat Pengaruhi Hasil Akhir Riasan