Truk Bermuatan Kemiri Terbalik
Truk Bermuatan Kemiri Terbalik -Istimewa-
SUMSEL - OKU EKSPRES.COM- Kecelakaan tunggal melibatkan truk berat terjadi Kamis sore (2/10/2025) di tanjakan Tebing Pisang, Desa Padang Tepung, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empat Lawang.
Truk bernomor polisi BG 8018 HP yang mengangkut sekitar 10 ton kulit kemiri terbalik, sempat memicu kemacetan panjang di lokasi kejadian. Beruntung, insiden ini tidak menimbulkan korban jiwa.
Pengemudi truk, Sajudin (45), warga Lubuk Linggau, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi karena truknya tak mampu menanjak di lereng curam Tebing Pisang.
Truk saya hilang kendali, mundur, dan akhirnya terbalik melintang menutupi jalan, ungkapnya.
BACA JUGA:Motor Tabrak Bak Dump Truck, Remaja Meregang Nyawa
BACA JUGA:Tabrak Lari Dump Truck Tanah Tewaskan IRT
Sajudin baru saja menjemput muatan kulit kemiri dari Desa Tanjung Bringin, Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker), dan hendak kembali ke Lubuk Linggau.
AKP Sahata Silalahi, Kasi Humas Polres Empat Lawang, membenarkan peristiwa tersebut dan menekankan prioritas pihak kepolisian adalah memulihkan kelancaran arus lalu lintas.
Personel Polsek Ulu Musi langsung menuju lokasi. Bersama warga sekitar, kami membantu mengevakuasi truk agar jalan bisa dilalui kendaraan lain, kata AKP Sahata.
Beruntung, truk yang terbalik berhasil digeser dengan cepat berkat kerja sama polisi dan warga. Kondisi lalu lintas dilaporkan kembali normal tidak lama setelah proses evakuasi selesai.
BACA JUGA:Ada Laporan Dugaan TPPO
BACA JUGA:Pelantikan PPPK Paruh Waktu di OKU Dijadwalkan Oktober 2025
Kejadian ini menjadi peringatan bagi pengendara, khususnya kendaraan bermuatan berat, agar lebih berhati-hati saat melintasi tanjakan ekstrem.
Kami mengimbau pengendara memastikan kendaraan dalam kondisi prima, terutama sistem pengereman dan tenaga mesin, sebelum melewati jalur Tebing Pisang, tegas AKP Sahata Silalahi.