Gilang Dirga Nyalon Bupati OKU?
Gilang Dirga -Foto:liputan6.com-Eris
“ask buat oku ilok, masyarakatnye sejahtera, dakde katek korupsi lajulah mang,” tulis @anggy****
Diketahui, saat ini Gilang Dirga mencalonkan diri sebagai Calon Legislatih (Caleg) DPR RI Dapil 1 Jakarta Timur dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Gilang Dirga artis kelahiran Jakarta, 17 Agustus 1989 yang dikenal sebagai pembawa acara kondang Tanah Air.
BACA JUGA:Tips Asam Lambung Tak Kambuh Saat Berpuasa
BACA JUGA:Bayam Beri Manfaat untuk Kesehatan Mata
Gilang dikenal sangat kocak dan jenaka. Aksinya di panggung hiburan Indonesia kerap memancing gelak tawa. Dia mmapu menghibur penonton dengan gaya candaan yang khas.
Artis yang miliki nama lengkap Gilang Dirgahari ini merupakan pemuda berdarah Baturaja dan Minang.
Gilang Dirga tinggal mengenyam pendidikan di Baturaja, Kabupaten OKU, Sumatera Selatan. Gilang Dirga pernah tinggal di Bengkulu.
Gilang kemudian memutuskan untuk hijrah kembali ke Jakarta untuk meniti karier di dunia hiburan Tanah Air.
BACA JUGA:Bedah Rumah dan Beri Bantuan Sanitasi
BACA JUGA:Imbau CJH OKU Timur Segera Lakukan Pelunasan
Menjadi artis Tanah Air, Gilang tak lupa dengan Kabupaten OKU. Bahkan, dirinya fasih berbahasa Ogan yang merupakan bahasa daerah Kabupaten OKU.
“Kakek dari mama dari Pandang Panjang, kemudian merantau di Baturaja, Sumatera Selatan. Anak-anaknya lahir di Baturaja semua. Tapi, keluarga kakek di Padang Panjang semua. Keluarga besar masih di Baturaja,” ungkap Gilang Dirga saat tampil di YouTube Ota Lamak.
Gilang menambahkan, dirinya lahir di Jakarta kemudian umur lima tahun pindah ke Palembang, termasuk sekolah TK sampai SD kelas 2 di Palembang.
Kemudian kelas 3 SD pindah ke Baturaja sampai kelas 4 SD. Selanjutnya kelas 5 SD pindah ke Bengkulu sampai kelas 6 SD.