Hasil Quick Count, Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

Capres - Cawapres nomor urut 02, Prabowo-Gibran menyampaikan pidato di acara Mengawal Suara Rakyat di Istora Senayan, Jakarta, Rabu, 14 Februari 2024. -Foto: Detik.com-Eris

JAKARTA- Pasangan calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto

dan Gibran Rakabuming Raka, meraih kemenangan dalam perhitungan cepat atau quick count semua lembaga survei.

Menurut hasil penghitungan semua lembaga survei yang ada, menunjukkan bahwa paslon Prabowo-

Gibran menang dalam satu putaran.

Seperti hasil perhitungan cepat Populi Center dengan data masuk sebesar 95,92 persen hingga pukul 21.42 WIB, pasangan nomor 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 25,16%. 

Kemudian nomor urut 02 , Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming sebesar 59,20% dan pasangan nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud Md sebesar 15,64%.

BACA JUGA:Akan Nyoblos Presiden, Samila Roboh dan Meninggal Dunia

BACA JUGA:Pertama Coblos

Kemudian Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar meraih 24,95%, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka meraih 58,25% dan Ganjar Pranowo - Mahfud Md meraih 16,81%. 

Untuk quick count Litbang Kompas Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar meraih 25,25%, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka meraih 58,71% dan Ganjar Pranowo - Mahfud Md meraih 16,64%.

Sementara itu quick count Indikator Anies Baswedan - Muhaimin Iskandarmeraih 25,66%, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka meraih 57,88%, dan Ganjar Pranowo - Mahfud Md meraih 16,46%.

Atas kemenangan hasil hitungan cepat atau quick count, Prabowo mengucapkan rasa syukur atas

berlangsungnya Pemilu yang tertib dan damai.

BACA JUGA:Atasi DBD dengan Daun Pepaya

Tag
Share