6 Kebiasaan Sehari-Hari yang Bikin Rambut Mudah Rusak dan Patah, Waspadai!

Ilustrasi rambut mudah rusak dan patah. -alodokter.com-
OKU EKSPRES.COM - Setiap perempuan tentu mendambakan rambut yang sehat dan memesona.
Selain memperindah penampilan, rambut yang kuat dan berkilau juga menunjukkan bahwa kondisi rambut tersebut terjaga dengan baik, terutama karena kandungan protein yang tinggi di dalam korteks rambut. Hal ini tentunya bisa mengurangi risiko kerontokan.
Untuk menjaga kekuatan dan kesehatan rambut, diperlukan perawatan yang optimal.
Tak cukup hanya dengan memberikan asupan nutrisi atau menggunakan produk perawatan, kamu juga harus menghindari berbagai kebiasaan yang secara perlahan dapat merusak struktur rambut.
BACA JUGA:10 Makanan Terbaik untuk Rambut Sehat, Kuat, dan Lebat Secara Alami
BACA JUGA:5 Bahan Alami Terbaik untuk Mempercepat Pertumbuhan Rambut
Lalu, apa saja kebiasaan yang bisa menyebabkan rambut menjadi rapuh dan mudah rusak? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini!
1. Terlalu Sering Terkena Panas
Paparan panas, baik dari sinar matahari maupun alat penata rambut seperti catokan atau hair dryer, dapat memperlemah struktur rambut. Suhu tinggi bisa menyebabkan rambut menjadi kering dan rapuh.
Jika kamu ingin menggunakan alat styling, pastikan untuk mengatur suhu agar tidak terlalu tinggi.
Selain itu, gunakan produk pelindung panas (heat protectant) sebelum menata rambut agar rambut tetap terlindungi.
BACA JUGA:7 Model Rambut untuk Rambut Tipis agar Terlihat Tebal
BACA JUGA:3 Kebiasaan Sebelum Tidur yang Bikin Rambut Sehat dan Berkilau
2. Mengabaikan Area Rambut yang Kering