Istri Sekampung

Balap Formula 1-Photo: istimewa-Gus munir
Balik ke Indianapolis saya mencoba bicara pakai bahasa Mandarin dengan Adi. Gagal. Ternyata Adi tidak bisa berbahasa Mandarin.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A Series Terbaru Hadirkan Pengalaman Maksimal untuk Kreator Konten
BACA JUGA:Harga Samsung Galaxy A55 Mei 2025 Turun! Jadi Pilihan Menarik di Kelas Menengah
Adiknya yang bisa. Sang adik juga lulusan Jerman. Arsitek. Kini bekerja di BMW. Sang adik beberapa tahun terakhir tinggal di Shenyang, ibu kota Liaoning. BMW lagi bangun pabrik di Shenyang. Proyek selesai balik ke Jerman.
Kenapa tidak bisa Mandarin? "Saya sudah generasi keenam," katanya. "Nama Tionghoa saya pun baru dicarikan saat mau menikah. Itu pun karena diharuskan," ujar Adi.
"Istri orang Amerika?"
"Arek Suroboyo juga," katanya. "Mama saya sampai bilang, disekolahkan jauh-jauh dapat istri sekampung juga".(Dahlan Iskan)