5 Cara Jitu Menghilangkan Pahit dan Getah pada Bunga Pepaya Sebelum Dimasak

Ilustrasi Bunga Pepaya -foto: iStockphoto-Hesti

OKU EKSPRES - Bunga pepaya merupakan bahan makanan yang tak hanya nikmat, tetapi juga kaya akan nutrisi. Kandungan vitamin A, B1, dan C di dalamnya menjadikan bunga pepaya pilihan sehat untuk dikonsumsi secara rutin. Selain itu, serat yang tinggi di dalamnya juga baik bagi sistem pencernaan.

Namun, banyak orang enggan mengolah bunga pepaya karena rasa pahit dan getahnya yang terkadang menyebabkan gatal. Padahal, jika tahu trik yang tepat, masalah ini bisa diatasi dengan mudah. Berikut beberapa cara yang bisa dicoba agar bunga pepaya lebih nikmat disantap:

 1. Rebus Bersama Daun Jaranan

Langkah pertama, remas bunga pepaya menggunakan garam hingga layu, kemudian bilas hingga bersih. Sementara itu, didihkan air yang sudah dicampur dengan daun jaranan. Setelah mendidih, masukkan bunga pepaya dan rebus hingga empuk. Setelah tiris, bunga pepaya siap dibumbui sesuai selera.

 2. Gunakan Daun Jambu Biji dan Garam

Metode ini dilakukan dengan merebus bunga pepaya bersama daun jambu biji selama kurang lebih 20 menit. Setelah direbus, pisahkan daun dan bunga pepayanya, lalu buang air rebusannya. Ulangi proses perebusan dengan air baru dan tambahkan garam secukupnya (sekitar 3–5 sendok teh). Tiriskan dan bunga pepaya siap diolah lebih lanjut.

BACA JUGA:6 Langkah Sederhana Menjaga Paru-Paru Tetap Sehat dan Terhindar dari Penyakit Serius

BACA JUGA:Rahasia Sehat dari Si Putih Wangi, 5 Manfaat Bunga Melati untuk Tubuh

3. Manfaatkan Asam Jawa

Asam jawa terkenal efektif untuk menetralisir rasa pahit dan mengurangi getah. Rebus air bersama asam jawa hingga mendidih, lalu masukkan bunga pepaya. Aduk sebentar dan rebus hingga teksturnya melunak. Setelah itu, buang air rebusan, bilas dengan air dingin, dan tiriskan.

4. Kombinasi Daun Singkong dan Daun Luntas

Masukkan bunga pepaya ke dalam panci berisi air bersama daun singkong dan daun luntas. Rebus hingga layu, lalu tiriskan dan pisahkan dari dedaunannya. Jika suka, Anda bisa menumis semua bahan ini sekaligus untuk menambah kelezatan hidangan.

5. Remas dan Bilas Berulang

Jika tidak memiliki bahan tambahan seperti daun atau asam jawa, Anda tetap bisa menghilangkan pahit dengan teknik sederhana. Rebus bunga pepaya sampai layu, kemudian remas untuk mengurangi airnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan