PSSI Resmi Luncurkan Garuda Academy

PSSI secara resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pembinaan sepak bola usia dini, yang bertepatan dengan peresmian FIFA Arena di Indonesia. -Foto: Disway.id-Gus munir
Indonesia pun menjadi salah satu dari 11 negara pertama yang meluncurkan inisiatif FIFA Arena ini, sebagai bagian dari program global Football for Schools.
Erick menambahkan, peluncuran dua FIFA Arena di Ciputat dan Daan Mogot menandai kesiapan Indonesia dalam menyediakan infrastruktur sepak bola bagi anak-anak melalui jalur pendidikan formal.
BACA JUGA:Kacang Koro, Solusi Alami untuk Diet, Pencernaan, dan Kulit Sehat
BACA JUGA:Rahasia Onde-Onde Empuk dan Anti Kempis
"Saya mengapresiasi FIFA atas kepercayaan dan pelaksanaan program Football for Schools pertama di Indonesia. Ini menunjukkan pengakuan atas potensi sepak bola nasional dan komitmen PSSI dalam membangun ekosistem olahraga yang kokoh, inklusif, dan berkelanjutan," pungkasnya.
Selain menyediakan fasilitas berkualitas, kedua FIFA Arena tersebut dibangun di kawasan padat penduduk untuk memperluas akses anak-anak terhadap sarana olahraga yang layak dan memadai. (*)