Cara Efektif Mengatasi Keringat Berlebih Secara Alami

Ilustrasi Keringat Berlebih -foto :ciputrahospital-Hesti
8. Rutin Mencukur Bulu Ketiak
Bulu ketiak yang tebal dapat menghambat efektivitas antiperspirant dan membuat ketiak lebih lembap. Namun, setelah mencukur, sebaiknya beri jeda beberapa hari sebelum menggunakan antiperspirant untuk menghindari iritasi.
9. Konsumsi Makanan Bergizi Seimbang
Makanan sehat dapat membantu mengatur kadar gula darah dan mengurangi kerja kelenjar keringat. Beberapa makanan yang baik untuk mengatasi keringat berlebih antara lain kacang almond, pisang, sayuran hijau, gandum, ubi jalar, serta teh hijau.
BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Air Kelapa untuk Berbuka Puasa
BACA JUGA:Resep Bubur Sumsum Sutra, Lembut, Gurih, dan Anti Bau Tepung
10. Minum Air Putih yang Cukup
Memastikan tubuh tetap terhidrasi dengan minum setidaknya dua liter air per hari dapat membantu mengatur suhu tubuh dan mencegah keringat berlebih.
Dengan menerapkan langkah-langkah di atas, Anda dapat mengurangi produksi keringat berlebih secara alami dan menjalani aktivitas dengan lebih percaya diri.