Ancam Demo Tuntut Pengangkatan Segera

Keputusan pemerintah pusat yang menunda pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hasil seleksi tahun 2024 -Photo: istimewa-Eris
Prabumulih - Keputusan pemerintah pusat yang menunda pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hasil seleksi tahun 2024 telah menimbulkan rasa kecewa mendalam di kalangan pegawai harian lepas (PHL) atau honorer di Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih.
Sebagai respons terhadap penundaan ini, para PHL yang sudah dinyatakan lulus seleksi PPPK 2024 atau CASN PPPK 2024 berencana menggelar aksi unjuk rasa di Gedung Pemerintah Kota Prabumulih pada Senin, 10 Maret 2025.
Informasi mengenai aksi ini telah tersebar melalui pesan berantai di aplikasi WhatsApp dan media sosial, mengundang seluruh peserta CASN PPPK tahap 1 se-Kota Prabumulih untuk berkumpul di lapangan Pemkot pada pukul 08.00 WIB.
Dalam pesan yang beredar, terdapat lima tuntutan utama yang akan disuarakan oleh para peserta aksi.
BACA JUGA:Pilih Bertahan di Lokasi Banjir
BACA JUGA:Pria Tua Ditemukan Tak Bernyawa di Kamar Mandi
Mereka mendesak Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) untuk segera mencabut surat edaran terkait penundaan pengangkatan CASN PPPK 2024.
Selain itu, mereka juga mendesak DPR RI Komisi II untuk mencabut hasil rapat bersama Menpan RB dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang diadakan pada 5 Maret 2025.
Tuntutan lainnya termasuk permintaan kepada pemerintah untuk mempercepat proses pengangkatan setelah pengusulan dan penetapan NIP PPPK, serta kembali pada timeline pengangkatan awal yang telah direncanakan.
Tak kalah penting, para peserta aksi juga mendesak Presiden Prabowo untuk mencopot Menpan RB jika tidak memenuhi aspirasi mereka.
BACA JUGA:5 Ide OOTD Hijab dengan Topi Bucket, Biar Makin Stylish dan Kece
BACA JUGA:Resep Roti Isi Cokelat Tanpa Oven Jadi Menu Sahur Praktis, Lezat, dan Bergizi
Salah satu peserta aksi yang juga berstatus PHL di Pemkot Prabumulih, yang memilih untuk tidak disebutkan namanya, mengonfirmasi akan adanya aksi unjuk rasa tersebut.
"Ya benar, besok (Senin, 10 Maret 2025), kami akan berkumpul di lapangan Pemkot untuk menyuarakan tuntutan kami," ungkapnya.&