Dukung Masyarakat dalam Penguatan Ketahanan Pangan

Personel Polsek Buay Sandang Aji (BSA) turut membantu warga dalam panen pisang sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia. -Foto: Hamdal/HOS-Hamdal
OKU SELATAN - Personel Polsek Buay Sandang Aji (BSA) turut membantu warga dalam panen pisang sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia. Seperti yang dilakukan pada Selasa, 25 Februari 2025.
Bhabinkamtibmas Polsek BSA, Bripka Romadani, aktif berkeliling membantu masyarakat, termasuk dalam mengecek ketahanan pangan di lahan milik Kodri di Desa Tanjung Menang Ulu, Kecamatan Buay Sandang Aji, Kabupaten OKU Selatan.
Kapolres OKU Selatan, AKBP M. Khalid Zulkarnaen, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Buay Sandang Aji, Iptu Dodi Mardani, S.H., C.P.M., menyampaikan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat, khususnya dalam penguatan ketahanan pangan di wilayah Kabupaten OKU Selatan, terutama di Kecamatan BSA dan Tigadihaji.
Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan bersamaan dengan patroli serta penyampaian imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan demi terciptanya lingkungan yang aman, damai, dan tenteram.
BACA JUGA:Komitmen Taat Asas Serta Jalankan Setiap Tahapan Pemeriksaan BPK
BACA JUGA:Tenaga Medis Diminta Tak Lakukan Pungli Saat Beri Layanan Masyarakat
Menurutnya, kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan ini bertujuan memberikan motivasi kepada warga agar lebih semangat dalam mengelola sektor pertanian.
"Alhamdulillah, warga merasa senang dengan kunjungan rutin Bhabinkamtibmas Polsek BSA setiap harinya," pungkasnya. (*)