Ilmuwan China Ciptakan "Super Diamond" yang 40% Lebih Keras dari Berlian Alami

Microscopic hard diamond samples -Nature Materials (2025) -Agrar

OKU EKSPRES - Para ilmuwan dari Universitas Jilin, China, berhasil menciptakan berlian sintetis dengan tingkat kekerasan dan ketahanan panas yang jauh melampaui berlian alami.

Penemuan ini dipublikasikan dalam jurnal Nature Materials dan dianggap sebagai terobosan besar dalam ilmu material.

Berlian buatan ini memiliki struktur kristal heksagonal, dikenal sebagai lonsdaleite, yang secara alami lebih kuat dibandingkan struktur kubik yang umum ditemukan pada berlian alami.

Dijuluki sebagai "super diamond," material ini memiliki kekerasan mencapai 155 GigaPascal (GPa), jauh lebih tinggi dibandingkan berlian alami yang rata-rata memiliki kekerasan 100 GPa. Selain itu, berlian ini mampu bertahan pada suhu hingga 1.100°C, sedangkan berlian alami mulai rusak pada suhu sekitar 700°C.

BACA JUGA:Seniman Italia Jual

BACA JUGA:Khasiat Kunyit Putih untuk Kesehatan

Keunggulan ini membuat "super diamond" sangat potensial untuk berbagai aplikasi industri, seperti alat pemotong dan pengeboran, manufaktur presisi di industri otomotif dan dirgantara, serta komponen dalam industri semikonduktor.

Para peneliti berhasil mensintesis berlian ini dengan memanaskan grafit bertekanan tinggi dalam kondisi terkontrol.

Berbeda dari eksperimen sebelumnya yang hanya menghasilkan berlian heksagonal dalam ukuran kecil atau dengan banyak ketidakmurnian, metode baru ini mampu menciptakan berlian berukuran milimeter dengan kualitas tinggi.

Selain manfaatnya dalam industri, berlian sintetis ini juga membuka peluang baru dalam pemahaman proses transformasi grafit menjadi berlian di bawah kondisi ekstrem.

BACA JUGA:Rempah Aromatik Ketumbar dengan Segudang Manfaat Kesehatan

BACA JUGA:Lada, Rempah Kaya Manfaat untuk Kesehatan

Tak menutup kemungkinan, penemuan ini akan mendorong pengembangan material ultra-keras lainnya yang dirancang khusus untuk kebutuhan industri masa depan.

Tag
Share