Juara Korea Masters, Putri Kusuma Wardani Bawa Pulang Rp236 Juta

Senin 11 Nov 2024 - 20:25 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Eris Munandar

KORSEL - Putri Kusuma Wardani sukses menjadi juara tunggal putri di Korea Masters 2024. Gelar ini diraih setelah ia mengalahkan wakil Tiongkok, Han Qian Xi di laga final.

Bermain di Lapangan 1 Iksan Gymnasium, Korea Selatan (Korsel) Minggu, 10 November 2024, Putri Kusuma Wardani menang dengan skor kembar 21-14, 21-14.

Putri menyelesaikan laga final dalam waktu 40 menit dan berhak atas hadiah sebesar USD 15,750 atau sekitar Rp 236.250.000, dengan asumsi nilai tukar USD1 setara Rp 15 ribu.

Usai memastikan gelar juara, Putri Kusuma mengucapkan rasa syukur atas pencapaiannya ini.

BACA JUGA:Kalahkan Aston Villa, Liverpool Makin Kokoh di Puncak Klasemen

BACA JUGA:Juara ASEAN Futsal Championship 2024, Indonesia Ulang Sejarah 14 Tahun

“Pertama-tama, alhamdulillah. Sangat senang bisa kembali ke podium tertinggi di Korea Masters ini,” ungkapnya.

Putri juga mengungkapkan kunci suksesnya, yakni menjaga pikiran tetap tenang menjelang final.

“Setelah lolos ke final, saya berusaha tidak terlalu memikirkan laga ini. Ingin bermain lepas saja,” ujarnya. 

Putri menambahkan, meski sudah mencoba bermain lepas di dua final sebelumnya, rasa tegang masih ada.

BACA JUGA:Resep Ayam Bakar Madu, Gurih dan Manis, Cocok untuk Acara Keluarga!

BACA JUGA:Manfaat Cincau Hijau untuk Kesehatan

Namun kali ini, Putri merasa semua berjalan sesuai rencana. “Hari ini (Minggu), semua berjalan sesuai yang diharapkan,” katanya.

Putri juga menyebut bahwa pengalamannya menghadapi Han Qian Xi sebelumnya membuatnya lebih siap. 

“Saya sudah pernah bertemu dia, dan sudah memahami gaya bermain serta kelebihannya. Jadi, saya bisa lebih menahannya di pertandingan tadi,” jelasnya.

Kategori :