Camino Parkir

Minggu 27 Oct 2024 - 20:11 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Eris Munandar

Saya tidak diizinkan pegang kemudi. Orang asing tidak boleh mengemudi di Tiongkok tanpa SIM khusus. Saya tidak punya jenis SIM seperti itu.

Saya pun ke mal di Nanchang. Banyak showroom mobil di mal itu. Termasuk showroom mobil listrik Huawei.

BACA JUGA:Cara Menanam Anggur untuk Pemula

BACA JUGA:Resep Sederhana Spaghetti Bolognese untuk Keluarga

Saya pilih Xiaomi karena jarak tempuhnya. Sudah bisa 800 km sekali charging. Juga karena desainnya yang mirip Porsche.

Petugas showroom membawa saya ke tempat parkir. Di lantai bawah tanah mall itu. Ketika saya berjalan menuju sebelah pintu mobil ia minta saya menjauhi mobil.

Mobil akan dikeluarkan dulu dari jepitan pilar. Haha. Baru kali ini saya lihat. Mobil dikeluarkan dari posisi parkir dengan remote.

Sekali pencet mobil terlihat maju sendiri. Menyerong. Berhenti. Mundur dikit. Maju lagi lebih menyerong. Lalu berhenti. Pintu membuka. Sopir pun masuk ke kursi di belakang kemudi. Saya masuk di kursi sebelahnya.

BACA JUGA:Tips Menyimpan Buah Agar Segar Lebih Lama

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Inilah Manfaat Semangka bagi Ibu Hamil

Kami pun dibawa keluar mal. Ke jalan raya. Padat. Setengah jam kami keliling-keliling sekitar mall.

Sopir pun menunjukkan bagaimana mobil jalan sendiri tanpa kemudinya dipegang. Kalau ada mobil berhenti di depannya, si Xiaomi ikut berhenti.

Mobil ini bisa jalan tanpa pengemudi. Hanya saja peraturan di Tiongkok belum membolehkan.

Pulang ke mal kami turun sebelum mobil memarkir diri. Setelah kami turun mobil berjalan sendiri. Mencari tempat parkirnya sendiri.

BACA JUGA:Cara Ampuh Mengurangi Pilek pada Si Kecil

BACA JUGA:9 Cara Menabung yang Efektif untuk Mencapai Kebebasan Finansial

Kategori :