OKU EKSPRES - Berita terbaru menyebutkan bahwa Sharp, yang biasanya dikenal sebagai produsen elektronik dan televisi, kini berencana untuk terjun ke industri otomotif.
Informasi ini berasal dari Motor1, yang mengungkapkan bahwa Sharp akan berkolaborasi dengan Foxconn, pabrik elektronik terbesar di dunia yang juga merupakan produsen iPhone.
Hasil kerja sama ini adalah sebuah minivan listrik bernama LDK+.
Desain Menarik dengan Fitur Inovatif
LDK+ adalah kendaraan listrik (EV) dengan desain kotak yang unik dan berbagai fitur menarik. Mobil ini awalnya merupakan crossover Foxconn Model C yang telah dimodifikasi menjadi minivan.
Salah satu keunggulannya adalah penggunaan atap luas yang dilengkapi panel surya, yang dapat digunakan untuk mengisi daya baterai atau bahkan sebagai sumber listrik di rumah.
BACA JUGA:Inovasi AI EA, Menciptakan Pengalaman Bermain yang Menyentuh dan Berkesan
BACA JUGA:China Perkenalkan
Selain itu, LDK+ juga dilengkapi dengan "baterai cadangan" yang memungkinkan pengisian daya dua arah saat keadaan darurat, seperti ketika listrik padam akibat bencana.
Interior Luas dengan Layar 65 Inci
Di bagian dalam, LDK+ menawarkan ruang yang sangat lega, cukup untuk memasang layar 65 inci dan kursi belakang yang dapat diputar.
Layar besar ini tidak hanya digunakan untuk menonton, tetapi juga dapat berfungsi sebagai kantor berjalan.
Mobil ini telah dilengkapi dengan kecerdasan buatan (AI) yang dapat mengumpulkan data dari perangkat rumah tangga untuk secara otomatis mengatur suhu AC dan kecerahan layar.
BACA JUGA:Jeep Wagoneer S, SUV Listrik Mewah yang Siap Menggebrak Pasar 2024
BACA JUGA:OpenAI Melangkah ke Level 2, AI o1 Menjadi Lebih Pintar dan Mandiri