Ibu dan Anak Dari Partai dan Dapil yang Sama Sukses Dilantik Jadi Anggota DPRD OKU Timur

Rabu 21 Aug 2024 - 07:04 WIB
Reporter : Kholid
Editor : Gus Munir

MARTAPURA, OKU EKSPRES - Sebanyak 45 anggota DPRD OKU Timur periode 2024-2029 resmi dilantik pada Senin, 19 Agustus 2024, dalam sebuah acara yang dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Baturaja di Ruang Rapat Paripurna DPRD OKU Timur.

Di antara para anggota yang dilantik, terdapat pasangan ibu dan anak. Yakni, Ir Hj Juniah MP dan dr Hj Veranika Santiani Fani MARS. 

Keduanya terpilih menjadi anggota DPRD dari daerah pemilihan yang sama, yaitu Dapil III, yang meliputi Kecamatan Cempaka, Semendawai Barat, Semendawai Timur, Belitang Mulya, dan Semendawai Suku III.

Uniknya, selain berasal dari dapil yang sama, mereka juga berasal dari partai politik yang sama, yaitu Partai Gerindra. Hj Juniah, yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPC Gerindra OKU Timur, merupakan politisi berpengalaman. Ini adalah kali kelima Hj Juniah duduk di DPRD OKU Timur.

BACA JUGA:Pemkot Palembang Naikkan Insentif RT/RW, Segini Besaran Kenaikannya

BACA JUGA:PPP Resmi Dukung Nasrun Umar - Lia Anggraini di Pilkada Muara Enim dan Lanosin - Yudha di OKU Timur

Hj Juniah pertama kali menjabat sebagai anggota DPRD OKU Timur pada periode 2004-2009 melalui Partai Bintang Reformasi (PBR). 

Namun, pada tahun 2009, ia beralih ke Partai Gerindra dan turut menjadi salah satu pendiri partai tersebut di Kabupaten OKU Timur. 

Pada Pemilu 2009, Partai Gerindra berhasil meraih dua kursi di DPRD OKU Timur untuk periode 2009-2014.

Pada periode 2014-2019, Gerindra memperluas pengaruhnya dengan mendapatkan enam kursi di DPRD dan menempati salah satu kursi pimpinan. 

BACA JUGA:Resep untuk Camilan yang Menggugah Selera: Potato Wedges

BACA JUGA:Resep Kue Mangkok Nasi Gula Merah

Keberhasilan ini berlanjut pada periode 2019-2024 dengan perolehan yang sama. Dalam Pileg 2024, Partai Gerindra berhasil mempertahankan enam kursi di DPRD Kabupaten OKU Timur.

Hj Juniah sendiri sukses menduduki kursi pimpinan DPRD untuk ketiga kalinya pada periode 2024-2029. 

Dalam Pileg 2024, Hj Juniah meraih suara terbanyak individu dengan total 10.897 suara di Dapil III.

Kategori :

Terpopuler

Selasa 12 Nov 2024 - 21:56 WIB

Melanggar, Puluhan Kendaraan Ditindak

Selasa 12 Nov 2024 - 21:53 WIB

Kawin Thinking

Selasa 12 Nov 2024 - 22:21 WIB

Sungai Warkuk Meluap, Dua Desa Terendam