Kalahkan Italia, Spanyol Lolos 16 Besar EURO 2024

Sabtu 22 Jun 2024 - 08:00 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Eris Munandar

Italia berusaha menekan di 15 menit terakhir laga untuk menyamakan kedudukan, namun tidak berhasil mencetak gol hingga akhir pertandingan.

Dengan raihan enam poin, Spanyol memastikan lolos ke babak 16 besar Euro 2024, mengikuti jejak Jerman. Italia harus puas di posisi kedua dengan tiga poin.

BACA JUGA:Gelar Lomba Memasak Serba Ikan, Tampilkan Pindang Hingga Sambal

BACA JUGA:Bagi Makan Siang Gratis Kepada Masyarakat

Atas hasil tersebut, Pelatih Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan kepuasannya terhadap performa timnya.

Menurutnya, kemenangan ini menunjukkan superioritas Spanyol di papan skor, meskipun ia tetap menghormati Italia yang dianggapnya cukup merepotkan pada malam itu.

"Saya pikir kami unggul jika melihat hasil akhirnya. Saya sangat menghormati Italia, mereka memberikan perlawanan yang cukup berat malam ini. Tetapi kemenangan ini terjadi karena kami bermain dengan sangat baik," ujar De la Fuente seperti dikutip dari laman UEFA Euro 2024. 

Dia juga merasa bangga dengan hasil melawan tim yang merupakan juara bertahan Euro. 

BACA JUGA:Ajak ASN Jaga Netralitas Pada Pilkada 2024

BACA JUGA:Polres OKU Beri Pelayanan Kesehatan Gratis Penyandang Disabilitas

"Saya melihat potensi tim kami malam ini, kemampuan untuk membuat tim hebat seperti Italia terlihat biasa saja. Mungkin tampak bahwa Italia bermain buruk, tetapi itu karena kami tampil sangat baik," imbuhnya.

De la Fuente menyadari bahwa Italia menjuarai Euro tiga tahun lalu, dan Spanyol masih memiliki jalan panjang untuk mencapai prestasi serupa. 

"Saya senang melihat orang-orang mulai berpikir bahwa kami bisa menjuarai turnamen ini, tetapi kami perlu tetap tenang dan membiarkan para pemain menikmati penampilan terbaik mereka," imbuhnya.

Dengan lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Italia, La Furia Roja bisa menghadapi pertandingan terakhir Grup B melawan Albania dengan kondisi lebih segar. 

BACA JUGA:Hendri Dunan Jabat Kasi Intel Kejari OKU

BACA JUGA:Diduga Ada Deforestasi Ekstrem di Daerah Hulu

Kategori :

Terkait

Sabtu 28 Sep 2024 - 22:13 WIB

Makan Tuan

Sabtu 28 Sep 2024 - 20:20 WIB

Fans MU Desak Pecat Erik ten Hag

Terpopuler

Sabtu 28 Sep 2024 - 22:13 WIB

Makan Tuan