Golkar Resmi Usung Abusama-Misnadi Pada Pilkada OKU Selatan

Sabtu 11 May 2024 - 21:36 WIB
Reporter : Hamdal
Editor : Gus Munir

MUARADUA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar secara resmi menetapkan pasangan calon (Paslon) Abusama SH - H. Misnadi SE MM sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) OKU Selatan tahun 2024-2029. 

Keputusan ini didasarkan pada surat perintah yang dikeluarkan oleh DPP Partai Golkar kepada Pasangan Calon (Paslon) Abusama-Misnadi sebagai Cabup dan Cawabup, setelah melewati proses sesuai mekanisme yang berlaku dan AD/ART Partai Golkar.

Dalam menyambut penunjukan tersebut, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar OKU Selatan menggelar silaturahmi dan berkomunikasi dengan elemen partai dan masyarakat di sekretariat DPD Golkar pada Jumat, 10 Mei 2024. 

Tujuan kegiatan ini adalah untuk meminta dukungan dari seluruh kader partai di 19 Kecamatan agar bersama-sama mendukung Paslon yang diusung oleh Partai Golkar.

BACA JUGA:Layani Pengobatan Gratis Bagi Warga Terdampak Banjir

BACA JUGA:Antisipasi Kecelakaan, Gotong Royong Tampal Jalan Berlubang

Ketua DPD Partai Golkar OKU Selatan, Yohana Yudha Yanti SE menyampaikan ucapan selamat kepada Paslon dan mengucapkan terima kasih kepada semua Kader Golkar yang turut hadir pada acara tersebut. 

“Kami berharap dukungan dari seluruh kader partai untuk memenangkan pasangan Bacabup dan Cawabup yang diusung Golkar pada Pilkada serentak tahun 2024,” kata Yohana Yudha Yanti SE.

Menyusul surat perintah dan rekomendasi tersebut, diharapkan seluruh kader Partai Golkar tetap konsisten dalam memenangkan pasangan Abusama-Misnadi pada Pilkada OKU Selatan bulan November mendatang. 

DPP Partai Golkar telah memberikan surat tugas kepada Abusama-Misnadi sebagai Bakal Calon dan mereka diundang untuk mengikuti kegiatan Partai Golkar.

BACA JUGA:PDM OKU Siapkan 3 Dokter dan 14 Nakes

BACA JUGA:Kemenag Dorong Penerima Beasiswa Bangun Jejaring Internasional

Abusama, SH menyampaikan permohonan dukungan dan doa dari seluruh keluarga besar Partai Golkar dan masyarakat di wilayah OKU Selatan. 

“Saya berharap agar pada Pilkada OKU Selatan 2024, kami bisa meraih kemenangan sesuai harapan semua pihak,” ungkap Abusama.

Abusama juga menyatakan telah berkomunikasi dengan beberapa pengurus partai politik lainnya dan berharap untuk menjalin kerjasama serta berkoalisi dalam Pilkada tahun 2024. 

Kategori :

Terkait

Senin 25 Nov 2024 - 21:23 WIB

Terjunkan 478 Personel Pengamanan

Minggu 24 Nov 2024 - 22:17 WIB

Beberapa Komoditas Alami Penurunan Harga