Pj Bupati OKU Nyoblos di TPS 15 Kelurahan Sukaraya

Senin 12 Feb 2024 - 20:47 WIB
Reporter : Gus munir
Editor : Gus munir

BATURAJA - Menjelang hari pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Penjabat (Pj) Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd, menerima undangan untuk menyalurkan hak suara. 

Kegiatan ini di pusatkan di ruang induk rumah dinas Bupati OKU dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Komisioner KPU OKU Divisi Teknis, Supriyadi, Ketua Bawaslu OKU, Yudi Risandi.

Kemudian Asisten I Setda OKU, Indra Susanto, Asisten III Setda OKU, H Romson Fitri, anggota PPK Baturaja Timur, Bagus Mihargo, Ketua PPS kelurahan Sukaraya, Arionadi, beserta seluruh anggota PPS Kelurahan Sukaraya.

Pj Bupati OKU, Teddy Meilwansyah menjadi orang pertama di OKU yang menerima Form C Pemberitahuan dari Ketua PPS Kelurahan Sukaraya, Arionadi. 

BACA JUGA:Truk Batu Bara Terbalik Bikin Macet Jalinsum

BACA JUGA:Tekankan Personil Tak Menjadi Trouble Maker

Teddy dan istrinya, Hj Zwesty Karenia Teddy, bersama keluarga, berencana menyalurkan hak suaranya di TPS 15 Kelurahan Sukaraya, Kecamatan Baturaja Timur.

Komisioner KPU OKU, Supriyadi, menyampaikan penghargaan atas kelancaran tahapan Pemilu di OKU, dan berharap agar hal tersebut berjalan aman dan kondusif sesuai dengan ketentuan pusat. 

"Hari ini kita secara langsung datang untuk menyerahkan Form C Pemberitahuan atau undangan untuk mencoblos, mohon diterima," ucap Komisioner KPU OKU, Supriyadi. 

Teddy Meilwansyah juga menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang baik dalam menjalankan tahapan Pemilu. 

BACA JUGA:Honor KPPS Belum DIcairkan, Ini Kata KPU OI

BACA JUGA:9 TPS di Kabupaten Prabumulih Dinilai Sangat Rawan

"Tentu ini tidak akan bisa berjalan sendiri tanpa adanya sinergitas dan kerjasama kita semua," ungkap Teddy Meilwansyah.

Teddy berharap partisipasi masyarakat dalam pemilu ini tinggi, mencapai 90 persen, sebagai bentuk keberhasilan dan kehormatan demokrasi. 

“Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk ikut serta berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Pemilihan Umum 2024 sebagai wujud dari marwah demokrasi kita,” pungkas Teddy. (*)

Kategori :

Terpopuler

Minggu 24 Nov 2024 - 22:00 WIB

Wanita Global

Minggu 24 Nov 2024 - 16:55 WIB

Pantau Transaksi Toko lewat BRIMerchant