5 Penyebab Mata Kering Saat Bangun Tidur

Minggu 04 Feb 2024 - 21:56 WIB
Reporter : Hesti
Editor : Gus munir

KONDISI mata kering dapat mengganggu kenyamanan siapa pun, terutama saat bangun tidur di pagi hari. 

Beberapa gejala yang sering terjadi, seperti mata merah, terasa panas, penglihatan buram, sensitivitas terhadap sinar matahari.

Kemudian lendir di sekitar mata, mudah lelah, gangguan penglihatan, dan kesulitan membuka mata saat bangun tidur, dapat menandai kondisi ini.

Penyebab mata kering saat bangun tidur dapat berasal dari beberapa faktor, terutama:

BACA JUGA:Jenguk Warga yang Sakit

BACA JUGA:Imbau Masyarakat Bayar Pajak dan Laporkan SPT Tepat Waktu

Gangguan produksi air mata

Berkurangnya produksi air mata, dipengaruhi oleh faktor genetik, usia, penyakit tertentu, kerusakan pada kelenjar air mata, riwayat operasi laser mata, atau efek samping obat-obatan.

Komposisi air mata

Ketidakseimbangan komposisi air mata, seperti sumbatan di kelenjar minyak, dapat menyebabkan mata kering.

Perubahan hormon

Perubahan hormon, terutama pada perempuan selama kehamilan, menopause, atau penggunaan obat atau pil KB, dapat meningkatkan risiko mata kering.

Aktivitas harian dan lingkungan

Kebiasaan seperti menatap layar komputer lama, berada di lingkungan dengan udara kering, atau membaca buku di ruangan yang kurang pencahayaan dapat memperparah kondisi mata kering.

BACA JUGA:Harga Jeruk Nipis di OKU Tembus Rp6 Ribu Per Kilogram

Kategori :