OKU EKSPRES - Kedatangan Emil Audero Mulyadi, Dean James, dan Joey Pelupessy memberikan dampak signifikan terhadap nilai pasar Timnas Indonesia, yang kini mencapai 36,8 juta Euro.
Peningkatan ini bahkan mendekati market value beberapa negara kuat di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, seperti Australia dan Arab Saudi.
Dengan komposisi baru ini, Timnas Indonesia mulai dipandang sebagai ancaman serius bagi lawan-lawannya.
Beberapa rival di Grup C menaruh perhatian lebih terhadap skuad Garuda yang semakin mewah dengan kehadiran pemain naturalisasi berkualitas tinggi.
BACA JUGA:Muhammadiyah dan NU Apresiasi Percepatan Sertipikasi Tanah Wakaf oleh ATR/BPN
BACA JUGA:Berkas Perkara Kades Kohod Diterima Kejagung
Tiga pemain keturunan terbaru, Emil Audero Mulyadi, Joey Pelupessy, dan Dean James, resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah menyelesaikan proses naturalisasi di KBRI Roma.
Erick Thohir, Ketua PSSI, menyambut kedatangan mereka dengan antusias dan optimisme tinggi, meyakini bahwa kehadiran mereka akan membawa Timnas Indonesia ke level yang lebih tinggi.
Lonjakan market value Timnas Indonesia yang mencapai Rp 683 miliar menjadikannya semakin disegani.
Bahkan, selisihnya dengan Timnas Australia yang memiliki nilai pasar 39 juta Euro semakin tipis.
BACA JUGA:Kapolri minta kasus Firli diselesaikan
BACA JUGA:Hujan Hambat Pembanguan Tol Kayuagung
Menariknya, pemain termahal di skuad Garuda, Mees Hilgers, memiliki market value mencapai 9 juta Euro.
Angka ini bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan bek Australia, Harry Souttar, yang hanya bernilai 8 juta Euro.
Jika dibandingkan dengan Cameron Burgess dari Ipswich Town yang memiliki market value 2,5 juta Euro, harga Hilgers hampir empat kali lipat lebih tinggi.