Kontribusi Signifikan di Sektor Finansial, BRI Menjadi BUMN Terbesar di Indonesia

Rabu 18 Dec 2024 - 20:38 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Dedi Okes

OKU EKSPRES - PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) mendapatkan apresiasi tinggi atas komitmennya dalam mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas oleh pemerintah. 

Selain itu, kontribusi signifikan BRI dalam sektor finansial turut menjadikannya sebagai BUMN terbesar di Indonesia.

Kecepatan BRI dalam mendukung program ini menunjukkan posisinya sebagai salah satu perusahaan negara terbesar, seperti yang disampaikan oleh Pengamat Komunikasi Korporasi, Fatimah Ibtisam.

BRI dianggap memberikan dampak positif besar terhadap pelayanan masyarakat. “Sumbangsih BRI sangat besar, dengan kontribusi dividen terbesar BUMN, mencapai Rp 25,7 triliun bagi negara,” kata Fatimah saat dihubungi wartawan pada Selasa, 17 Desember 2024.

BACA JUGA:PT BPR Baturaja Gelar Undian Kredit dan Tabungan 2024, Hadiah Utama Paket Umroh

BACA JUGA:Mati Lagi

Fatimah juga menyoroti peran BRI dalam mendukung program pemerintah, seperti kredit rakyat dan pembiayaan UMKM yang terlibat dalam program makan bergizi gratis. 

Respon BRI terhadap instruksi Menteri BUMN, Erick Thohir, dianggap sebagai langkah strategis untuk mendukung program pro rakyat pemerintah yang dipimpin oleh Prabowo.

Pengamat ekonomi Toto Pranoto menyatakan bahwa langkah BRI sejalan dengan peran mereka sebagai holding ultra mikro. 

“Ini adalah respons yang tepat dari BRI, sebagai holding ultra mikro, untuk mendukung pemberdayaan pengusaha mikro dan kecil,” ujarnya.

BACA JUGA:Tindak Lanjuti Temuan BPK, Sukses Pulihkan Keuangan Negara Rp260.511.601

BACA JUGA:Program Pemerintah Sesuai Kebutuhan Masyarakat, IPM OKU Meningkat

Toto juga menekankan bahwa komitmen BRI seharusnya tidak hanya terbatas pada pemberian modal usaha, tetapi juga harus meliputi aspek teknis lainnya, seperti pelatihan kewirausahaan. 

Dalam hal ini, BRI dapat memanfaatkan peran anak perusahaannya, Permodalan Nasional Madani (PNM), sebagai mitra untuk usaha mikro dan kecil.

Toto berharap BRI dapat segera melangkah lebih lanjut dengan mempromosikan pendaftaran mitra usaha mikro/kecil agar mereka dapat mengakses pembiayaan modal kerja, dengan syarat yang ditetapkan.

Kategori :