Bagikan 200 Paket Bantuan pada Peringatan Hari Raya Anak Yatim

Kemenag dan Baznas OKU Selatan membagikan 200 paket bantuan dalam memperingati Hari Raya Anak Yatim. -Foto: Istimewa-Hamdal

MUARADUA - Dalam rangka memperingati Hari Raya Anak Yatim, Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten OKU Selatan bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) mengadakan acara pembagian 200 paket santunan. 

Acara ini diselenggarakan pada hari Rabu, 17 Juli 2024, di Masjid Jami' Darrusalam, Kelurahan Kisau, Kecamatan Muaradua OKU Selatan.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Selatan, Dr H Karep SPd MM, memimpin acara tersebut.

Didampingi oleh Kasubbag TU, H Dapik Purnayuda, SPd MM, serta seluruh kepala seksi, kepala KUA, para kepala madrasah.

BACA JUGA:Akan Maju Pilkada, Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah Ajukan Pengunduran Diri

BACA JUGA:Oknum Mahasiswa di OKU Diduga Nyambi Jual Narkoba

Kemudian, Ketua Baznas OKU Selatan, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan para tamu undangan. Acara ini dihadiri oleh 65 anak yatim.

Acara dimulai dengan pembukaan serentak melalui zoom dan dilanjutkan dengan pembagian bingkisan secara simbolis kepada 65 anak yatim. 

Dr H Karep mengungkapkan bahwa Kemenag OKU Selatan telah menyiapkan 200 paket bingkisan untuk merayakan lebaran yatim ini. Namun hanya 65 anak yatim yang diundang sebagai simbolis.

"Kemenag OKU Selatan telah menyiapkan 200 paket bingkisan untuk merayakan lebaran yatim ini, namun pada saat ini kita hanya mengajak 65 anak yatim sebagai simbolis," ujar Dr H Karep.

BACA JUGA:Infrastruktur Prabowo

BACA JUGA:Anak Susah Tidur, Mungkin Ini Penyebabnya

Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh keluarga besar Kemenag OKU Selatan yang telah mendukung suksesnya program "Berbagi Cinta Berlimpah Berkah" pada Hari Raya Anak Yatim yang jatuh pada tanggal 10 Muharram ini.

"Semoga dengan adanya program ini dapat mengetuk pintu hati kita supaya lebih memperhatikan anak yatim di sekitar kita," harapnya.

Tag
Share