Mendadak Sie Propam Cegat Ratusan Kendaraan Milik Anggota

Sie Propam Polres OKU melakukan pemeriksaan kendaraan anggota saat memasuki kawasan Mapolres OKU, Selasa, 16 Juli 2024. -Foto: Humas Polres OKU-Eris

BATURAJA- Ratusan anggota Polres OKU dikejutkan dengan pencegatan yang dilakukan oleh Sie Propam saat hendak memasuki pintu gerbang Mapolres OKU, Selasa, 16 Juli 2024. 

Anggota Polri dan ASN dilakukan pemeriksaan kelengkapan kendaraan oleh Sie Propam Polres OKU dalam rangka Ops Patuh Musi 2024.

Yakni dengan melaksanakan pengecekan surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK serta mengecek kelengkapan kendaraan seperti kaca spion, plat nomor polisi maupun knalpot brong. 

Kegiatan pengawasan personel Polres OKU dalam Rangka Ops Patuh Musi 2024 ini dipimpin langsung oleh Kasi Propam Polres OKU, AKP Hendri Hardi dan didampingi oleh personel Propam Polres OKU.

BACA JUGA:BPBD OKU Gunakan BRIN Fire Hotspot untuk Pantau Karhutlabun

BACA JUGA:Baznas OKU Bagikan 500 Paket Bantuan Kepada Anak Yatim

Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, melalui Kasi Propam Polres OKU, AKP Hendri Hardi mengatakan bahwa kegiatan pengawasan terhadap kendaraan personel Polres OKU merupakan kegiatan secara dadakan. 

"Kami sedang melaksanakan kegiatan dadakan kepada pengawasan personel Polres OKU yang tidak mematuhi kelengkpan berkendaraaan," ucapnya.

Dalam pelaksanaan tersebut, lanjut Hendri, pihaknya telah mendapati kendaraan yang tidak memakai plat nomor kendaraan bagian depan lantaran rusak atau patah.

Selain itu juga di temukan kendaraan yang tidak menggunakan salah satu kaca spion sebelah kiri, namun untuk surat-surat kendaraan serta kelengkapan diri seperti SIM tidak ditemukan pelanggaran.

BACA JUGA:Tinggalkan Timnas Inggris, Gareth Southgate Sudah Banyak Tawaran

BACA JUGA:Bawa Spanyol Juara EURO 2024, Mikel Oyarzabal Dianggap Sebagai Penghianat

"Kendaraan yang di temukan bermasalah telah di tindak sebagai teguran dan disuruh melengkapi kendaraan tersebut dengan menyesertakan dokumentasi," pungkas Kasi Propam.(r15)

BACA JUGA:Berikut Tekanan Ban yang Ideal Agar BBM Tidak Boros

Tag
Share