Tips Membuat Nasi Goreng Tak Berminyak
Ilustrasi nasi goreng. -Foto: Istimewa-Hesti
OKU EKSPRES - Sarapan pagi sering kali diisi dengan nasi goreng, selain nasi uduk. Rasanya yang sederhana namun lezat membuatnya populer, dan cara membuatnya pun cukup mudah.
Hampir semua ibu rumah tangga bisa membuatnya dengan mudah karena bahan-bahannya pun terjangkau.
Anda hanya perlu bawang merah, bawang putih, dan cabai. Beberapa orang juga menambahkan sisa-sisa makanan lain untuk menambah kelezatan dan variasi dalam penyajian.
Namun, salah satu masalah umum dalam membuat nasi goreng adalah terlalu berminyak. Ternyata, ini bisa diatasi dengan beberapa langkah sederhana.
BACA JUGA:Emosi Tak Terkontrol Bisa Tingkatkan Risiko Serangan Jantung
BACA JUGA:Inara Rusli Cabut Laporan Terhadap Virgoun
Pertama, saat membuat bumbu halus, sebaiknya hindari penggunaan terlalu banyak minyak.
Bumbu halus dapat dibuat dengan mencampurkan bawang merah, bawang putih, dan kemiri.
Menggunakan sedikit minyak saja untuk memudahkan proses penghalusan bumbu. Jika Anda sudah menggunakan minyak saat menghaluskan bumbu, sebaiknya kurangi penggunaan minyak saat menumis.
Kedua, saat menumis bumbu, pastikan untuk tidak menggunakan terlalu banyak minyak. Jika terlalu banyak minyak digunakan, nasi akan terlalu berminyak dan tidak enak.
BACA JUGA:Ayah Ayu Ting Ting Ribut di Tanah Suci
BACA JUGA:Posisi Jonny Evans di MU Aman
Ketiga, pilihlah bahan tambahan yang tidak mengeluarkan banyak minyak. Misalnya, pilihlah ayam, bakso, atau sosis.
Hindari penggunaan bahan seperti beef bacon atau daging sukiyaki, yang cenderung mengeluarkan banyak minyak saat dipanaskan.