Everton v Liverpool : 2-0

Pemain Everton lakukan selebrasi usai cetak gol ke gawang Liverpool pada laga lanjutan Premier League. -Foto: Getty Images-Gus munir

Kans Juara Makin Menipis

MARSEYSIDE - Kans Liverpool untuk menjadi juara Premier League musim ini semakin menipis. Itu setelah Liverpool kalah 0-2 dari tuan rumah Everton pada Derby Marseyside, Kamis, 25 April 2024.

Gol-gol Everton dicetak oleh Jarrad Branthwaite dan Dominic Calvert-Lewin. Ini adalah kemenangan sensasional bagi Everton di Goodison Park, di mana sejak 2010 mereka kesulitan mengalahkan Liverpool di kandang sendiri. 

Kekalahan ini membuat jarak antara Liverpool dengan Manchester City dan Arsenal semakin melebar. Sementara itu, Arsenal berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor besar 5-0 di Stadion Emirates, mengamankan tambahan tiga poin untuk tim Mikel Arteta. 

Meskipun demikian, posisi mereka masih bisa berubah jika Manchester City menang melawan Brighton & Hove Albions.

BACA JUGA:Tolak Munchen, Unai Emery Bertahan di Aston Villa

BACA JUGA:Tips 7 Cara Mudah Atasi Stres

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp menyatakan kekhawatiran atas posisi kritis Liverpool dalam persaingan. “Kami tidak aman untuk bermain di Liga Champions musim depan,” ungkap Klopp. 

Klopp juga meminta maaf kepada para penggemar atas penampilan tim yang tidak memuaskan, 

”Kami akui pertandingan melawan West Ham United berikutnya bisa menjadi tantangan lebih besar,” imbuh Klopp.

Di sisi lain, Everton merasa lega dengan kemenangan atas Liverpool, yang membantu mereka menjauhi zona degradasi. 

BACA JUGA:Resep Kue Kukus Cocok Sebagai Cemilan Pagi

BACA JUGA:Soimah Bantah Mencalonkan Diri Sebagai Bupati Bantul

Kemenangan ketiga berturut-turut ini membawa mereka ke peringkat ke-16 dengan 33 poin, unggul enam poin dari Nottingham Forest yang menempati peringkat ke-17.

Tag
Share