Suhardi “Dadi” Raih Suara Tertinggi Sementara di Partai PAN

Suhardi -Foto: istimewa-Eris

BATURAJA- Nama Suhardi atau lebih akrab disapa Mang Dadi berhasil meraup suara tertinggi dalam perhitungan real count KPU RI untuk Dapil III Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu di Partai Amanat Nasional (PAN).

Suhardi mendapatkan banyak yaitu 3.606 suara perhitungan sementara di ajang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 kali ini.

Nama Suhardi bisa dikatakan merupakan pendatang baru di dunia Politik. Namun punya peluang besar menjadi wakil Rakyat atau Anggota Dewan perwakilan rakyat (DPR) Daerah usai dirinya mendapatkan suara banyak di Pemilu 2024.

Dadi sendiri memang telah dikenal oleh masyrakat sebagai sosok inspiratif. Dirinya maju sebagai Calon Legislatif membawa slogan yakni 'Berbuat untuk Masyarakat OKU'.

BACA JUGA:Panggung Besar

BACA JUGA:Tol Indralaya-Prabumulih Mulai Berbayar

Nama Suhardi dikenal luas berkat dedikasinya terhadap kesejahteraan masyarakat, terutama di daerah Lunggaian.

Suhardi juga dikenal masyarakat merupakan pengusaha sukses, Suhardi Dadi pernah juga memegang tanggung jawab sebagai Kepala Desa selama dua periode di Lungaian kecamatan Lubuk Batang Ogan Komering Ulu.

Jejak kepemimpinannya tidak hanya meninggalkan cerita tentang administrasi yang baik, tetapi juga tentang kepeduliannya terhadap kehidupan masyarakat.

Salah satunya yakni memperbaiki jalan desa menjadi bukti bahwa ia tidak hanya berbicara tentang "berbuat untuk masyarakat," tetapi juga mewujudkannya.

BACA JUGA:Beri Motivasi ke Anggota, DWP OKU Timur Hadirkan Selebgram Indah Mujyaer

BACA JUGA:Mati Lampu Hambat Pleno Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Pemilu

“Saya akan terus berbuat untuk masyarakat,” ungkap Dadi.

Sejauh ini hasil rekapitulasi sementara atau real count DPRD OKU di 13 kecamatan dan Dapil cukup bervariasi.

Tag
Share