Tim Bulutangkis Indonesia Tanpa Gelar di Thailand Masters

Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati gagal melaju ke final Thailand Masters usai kalah di semifinal melawan wakil tuan rumah, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di Nimibutr Arena, Bangkok, Sabtu, 3 Fe-Foto: PBSI-Gus munir

BANGKOK - Hasil buruk diperoleh tim bulutangkis Indonesia di Thailand Masters 2024. Tim Merah Putih gagal meraih gelar di kejuaraan yang digelar di Nimibutr Arena, Bangkok tersebut.

Kegagalan Indonesia setelah tiga wakilnya yang melaju ke babak semifinal tumbang. Yakni, ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Kemudian, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Bermain di Nimibutr Arena, Bangkok, Sabtu, 3 Februari 2024, ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kalah dalam dua game langsung melawan wakil China, He Ji Ting/Ren Xiang Yu dengan skor 15-21, 6-21.

BACA JUGA:Sosialisasikan Pemilu Gelar Senam Sehat Bugar Bersama

BACA JUGA:Serahkan 20.000 Bibit ke Masyarakat

Kemudian ganda putri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus pulang setelah kalah dari wakil tuan rumah, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard dengan skor 13-21, 21-23.

Sementara, ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus tumbang dari wakil tuan rumah yang juga unggulan pertama, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan skor 17-21, 14-21.

“Kami cukup kecewa dengan hasil ini. Permainan kami tidak keluar sama sekali. Kami terus tertekan sepanjang pertandingan,” kata Muhammad Shohibul Fikri seperti dilansir PBSI.

"Kami minta maaf karena di pertandingan besok tidak ada ganda putra Indonesia yang tampil ke final. Harapannya ke depan semoga kami bisa menghasilkan prestasi yang lebih baik lagi di turnamen selanjutnya," timpal Bagas.

Kegagalan meraih gelar menambah rentetan buruk wakil bulutangkis Indonesia pada 2024 ini. Sebelumnya, Indonesia juga gagal meraih gelar di Malaysia Open 2024 dan India Open 2024.

BACA JUGA:Warga Gotong Royong Bersihkan Material Longsor

BACA JUGA:Teddy Bantu Biaya Pengobatan Guru Honorer ke Palembang

Indonesia baru bisa meraih gelar saat bermain di kandang sendiri, Indonesia Masters 2024. Setelah ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses menjadi juara. (*)

Tag
Share