Rahasia Tampil Stylish Meski Punya Perut Buncit

Pakai dress bermotif terutama garis vertikal jadi pilihan terbaik untuk menyembunyikan perut buncit. -Foto: popbela.com-Gus munir

OKU EKSPRES - Ketika mengenakan pakaian, perhatian seringkali tertuju pada perut yang terlihat buncit.

Namun, bukan berarti pemilik perut buncit tidak bisa tampil stylish dan menarik. Dengan pemilihan outfit yang tepat, perut buncit bisa tersamarkan dengan mudah. 

Berikut adalah beberapa tips berpakaian untuk menciptakan ilusi perut yang lebih rata:

Pilih atasan atau dress bermotif untuk menyamarkan bentuk perut. Motif garis vertikal dengan warna netral adalah pilihan terbaik agar terlihat lebih ramping.

BACA JUGA: Benco V91s Plus Smartphone Terjangkau Tanpa Kamera!

BACA JUGA:Xiaomi Pad 7 dan Pad 7 Pro Siap Hadir di Pasar Global Berikut Spesifikasinya

Gunakan shapewear untuk membantu membentuk siluet tubuh yang lebih ramping dan menyembunyikan perut buncit.

Alternatif lainnya adalah korset, yang juga efektif menciptakan ilusi perut rata. Namun, hindari penggunaan korset terlalu lama demi kenyamanan dan kesehatan.

Pakaian berwarna gelap dapat menjadi solusi praktis untuk menyamarkan perut buncit karena warnanya yang tidak terlalu mencolok.

Outfit berbahan flowy sangat direkomendasikan karena selain nyaman, juga mampu memberikan kesan anggun sekaligus menyembunyikan area perut.

BACA JUGA:Ford Luncurkan Puma Gen-E Listrik Mobil Terlaris di Inggris Kini Hadir dalam Versi Elektrik

BACA JUGA:Muhammad Jadi Nama Bayi Laki-Laki Terpopuler di Inggris dan Wales untuk Pertama Kalinya

Untuk penggemar gaya kasual atau street style, pakaian oversized seperti sweater, t-shirt, atau hoodie adalah pilihan tepat yang tetap stylish.

Fokuskan perhatian pada bagian tubuh lain untuk mengalihkan perhatian dari perut. Misalnya, pilih pakaian off-shoulder untuk menonjolkan bahu atau mini skirt untuk memperlihatkan kaki.

Tag
Share