Tips Hilangkan Bau Amis Ceker Ayam dengan Mudah

Ilustrasi ceker ayam.-Foto: shutterstock.com-Hesti

OKU EKSPRES - Ceker ayam merupakan bahan makanan yang dapat diolah menjadi berbagai hidangan, seperti dimsum, sop, atau seblak yang menggugah selera.

Namun, sebelum memasaknya di rumah, penting untuk mengetahui cara menghilangkan bau amis pada ceker agar tidak mengurangi kenikmatan saat menyantapnya. 

Berikut beberapa tips praktis yang bisa diikuti untuk menghilangkan bau amis ceker ayam dengan mudah.

Persiapan Sebelum Memasak:

Pilih ceker yang segar

Pastikan ceker berwarna cerah, tidak pucat, atau keabu-abuan.

BACA JUGA:Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Bikin China Tertekan

BACA JUGA:Pelatih Hajime Moriyasu Prediksi Jepang dan Indonesia Lolos Piala Dunia

Bersihkan dengan teliti

Hilangkan bagian kuku dan kulit ari yang berwarna kuning, lalu cuci bersih di bawah air mengalir. Bisa juga ditambah sedikit garam untuk membantu menghilangkan lendir.

Rendam dengan jeruk nipis atau cuka

Rendam ceker selama 15-30 menit dalam air yang sudah dicampur dengan jeruk nipis atau cuka untuk mengurangi bau amis dan membuatnya lebih empuk.

Tiriskan

Setelah direndam, bilas dengan air bersih dan tiriskan hingga kering sebelum dimasak.

Tag
Share