Atlet Arung Jeram OKU Selatan Siap Berlaga Kejuaraan PON XXI Aceh

Atlet Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan siap berlaga dalam mengikuti Kejuaraan PON XXI Aceh-SUMUT Tahun 2024. Jumat, 06 September 2024. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-

MUARADUA - Atlet Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan siap berlaga di Kejuaraan PON XXI Aceh-Sumut yang akan digelar tahun 2024. P

ersiapan tim ini dinyatakan saat audiensi dengan Wakil Bupati (Wabup) OKU Selatan, H. Sholehien Abuasir, SP., M.Si, sekaligus pada acara pelepasan keberangkatan tim pada Jumat, 6 September 2024.

Wakil Bupati H. Sholehien Abuasir, SP., M.Si, memberikan pesan semangat kepada tim, “Selamat bertanding. Jaga kesehatan karena itu modal utama dalam mengikuti seluruh rangkaian pertandingan.

Teruslah berlatih dengan gigih dan manfaatkan setiap waktu. Kami mendoakan agar kalian berangkat dengan semangat tinggi dan pulang membawa medali.”

BACA JUGA:Polres OKU Selatan Gelar Tes Urine Narkoba Bagi Personel dan Insan Pers

BACA JUGA:Apresiasi Kinerja Para Kepala Desa dan Camat Yang Selesaikan Batas Desa

Wakil Bupati juga mengingatkan kepada seluruh pendamping atlet, termasuk KONI, untuk memastikan semua kebutuhan atlet selama kejuaraan PON XXI di Aceh-Sumut terpenuhi.

“Kami mengucapkan terima kasih dan bangga kepada semua atlet, pelatih, dan pihak-pihak yang terlibat. Tetap jaga sportivitas dan ikuti aturan main dengan baik. Kami berharap FAJI dapat mengharumkan nama Provinsi Sumsel, terutama Kabupaten OKU Selatan,” tambahnya.

Ketua Cabang Olahraga (Cabor) FAJI OKU Selatan, Didi Indawan, ST, memastikan bahwa tim telah dipersiapkan dengan matang. “Semua sudah siap. Kami berkomitmen untuk membawa nama baik OKU Selatan di PON XXI.

BACA JUGA:Warga Harapkan Pembangunan Pelayanan Makanan Bergizi Segera Dibangun

BACA JUGA:Satres Narkoba Polres OKUS Ringkus 2 Pengedar

Hasilnya akan kami serahkan kepada yang Maha Kuasa, namun kami akan berjuang dan berusaha semaksimal mungkin,” tegas Didi.

Ia juga menambahkan, “Partisipasi kami di PON XXI ini merupakan kebanggaan. Semoga kami berhasil mengharumkan nama Kabupaten OKU Selatan.” Tutupnya. (Dal)

Tag
Share